Otomotifnet.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) serius membuka official store atau toko resmi di e-commerce Tokopedia.
Ketika dikonfirmasi, Yusak Billy, Business Innovation and Marketing HPM membenarkan informasi tersebut.
"Honda memang bekerjasama dengan Tokopedia untuk membuka official store," ujar pria yang akrab disapa Billy ini, (13/7/20).
Hanya saja official store tersebut tidak dioperasikan oleh Agen Pemegang Merek (APM) secara langsung, melainkan oleh masing-masing dealer.
Baca Juga: Honda Mobilio dan Honda BR-V Bisa Dibeli Online, Gratis Cicilan 3 Bulan
Selain itu, Billy juga menjelaskan jika HPM hanya melakukan koordinasi dengan para dealer yang telah membuka official store di Tokopedia.
"Kerjasama yang dilakukan HPM adalah untuk mengembangkan discovery page agar pengunjung lebih mudah menemukan official store Honda di Tokopedia," tukas Billy.
Karena itulah konsumen tidak bisa langsung melakukan pembelian di discovery page tersebut, tapi diminta untuk memilih official store dari dealer terdekat di daerahnya.
Selain pemilihan area tempat tinggal, konsumen juga akan menemukan cara melakukan transaksi pembelian mobil Honda melalui situs e-Commerce.
"Untuk metode pembayaran bisa cash atau cicilan, sesuai dengan fasilitas yg disediakan e-commerce terkait," pungkasnya.
Ia menambahkan, Honda memilih untuk bekerja sama dengan e-commerce, dalam hal ini Tokopedia, untuk menyesuaikan dengan pola konsumen yang berubah.
"Sangat penting bagi kami untuk menyesuaikan dengan kebiasaan baru konsumen yang lebih banyak menggunakan platform digital saat ini," ujar Billy.
"Selain itu, fasilitas transaksi online yang diberikan e-commerce juga semakin memudahkan konsumen dalam melakukan pembelian secara online," pungkasnya.