Suzuki XL7 Alpha Punya Fitur Lengkap, Varian Bawahnya Enggak Kalah Wah

Iday - Senin, 31 Agustus 2020 | 09:16 WIB

New Normal Media Test Drive Suzuki XL7 di kawasan Watugupit, Gunung Kidul, Yogyakarta (Iday - )

Lalu foglamp depan, pembeli Zeta tak perlu terlihat beda lantaran bumper depannya juga sudah dilengkapi lampu kabut tersebut. 

Perbedaan kecil namun sepintas tak terlihat pada door handle. Pada varian Alpha dan Beta, dilapis krom sementara Zeta sewarna bodi. 

Perbedaan signifikan baru terlihat ketika masuk ke kabin. 

Varian Alpha memiliki fitur lengkap. Seperti start stop button, setir dengan bluetooth phone, anti kabut di kaca belakang dan smart e-mirror, spion yang bisa difungsikan sebagai monitor dengan bantuan kamera. 

Baca Juga: Suzuki XL7 Lagi Bulan Madu, Ini Kesan Pertama Masuk Kabinnya

Nah berikut daftar harga Suzuki XL7 otr Jakarta:

ZETA M/T XL7 Rp 232.000.000
ZETA A/T XL7 Rp 242.500.000

BETA M/T XL7 Rp 248.500.000
BETA A/T XL7 Rp 259.000.000

ALPHA M/T XL7 Rp 258.500.000
ALPHA A/T XL7 Rp 269.000.000