Honda CBR250RR Pakai Busi Kecil, Melepasnya Kunci Busi Harus Dibubut

Antonius Yuliyanto - Rabu, 23 September 2020 | 22:25 WIB

Honda CBR250RR SP (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Saat servis rutin, salah satu komponen yang diperiksa adalah busi, termasuk di Honda CBR250RR.

Tujuannya jelas untuk dibersihkan keraknya dan dicek ulang gap atau celah elektrodanya.

Namun ternyata melepas busi Honda CBR250RR tak semudah di motor lain.

Bukan hanya harus mengangkat tangki, namun kendala utama justru di kunci businya.

Baca Juga: Prospeed Exhaust Punya 3 Seri Knalpot Buat Kawasaki Ninja ZX-25R, Termurah Rp 7 Jutaan

“Lubang buat businya kecil banget, jadi kunci busi biasa enggak bisa masuk,” keluh Agustinus Purwanto, dari bengkel Nero Speed di Purwokerto, Jateng.

Sebagai informasi, busi standar Honda CBR250RR pakai NGK SILMAR8C-9 jenis iridium.

Sementara busi untuk CBR250RR SP QS pakai NGK SILMAR9C-9, kodenya beda satu angka.

Secara dimensi, businya memang kecil, “Busi motor sekarang didesain ramping, agar kepala silinder lebih kompak,” terang Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor.