Pantas jika akselerasinya ngacir banget dan meraih kecepatan lebih dari 230 km/jam sangat mudah, padahal trek lurus di Jerez terbilang pendek, hanya 607 meter.
Enaknya lagi karena pakai Gear Shift Assist pro, sehingga tuas kopling cuma dipakai saat start.
Sisanya naik dan turun gigi tinggal congkel dan injak saja, enggak perlu takut pula roda belakang akan skid karena ada auto blipper dan anti hoping alias slipper clucth.
Bahkan engine brake diseting minim, sehingga masuk tikungan jadi ngeloyor banget.
Oiya saat digeber dalam posisi berhenti, dari mesin terasa getar yang cukup terasa di area kaki.
RIDING POSITION & HANDLING
Posisi duduk S 1000 RR pastinya pure sport yang nunduk banget.
Dan karena tinggi joknya mencapai 824 mm, bagi OTOMOTIF yang tingginya 173 cm pun masih agak jinjit saat kedua kaki menapak ke aspal.
Ketika riding, posisi kaki tak terlalu menekuk, masih cukup rileks karena jarak jok dan footstep cukup jauh.
Dan dengan sasis dan bodywork baru yang didesain lebih ramping, kaki jadi terasa lebih menyatu dengan motor, tak terlalu mengangkang.