Ohlins Indonesia Resmi Perkenalkan Sokbreker Tipe DFV Untuk Mobil

Andhika Arthawijaya - Senin, 5 Oktober 2020 | 16:20 WIB

Shockbreaker Ohlins tipe DFV yang dipakai di Honda Jazz balap touring (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.comSsstt… ada kabar gembira nih sob! Kalau sebelumnya Ohlins Indonesia hanya memasarkan produk sokbreaker untuk roda dua, baru-baru ini merek rilis juga untuk mobil loh.

Sokbreker terbaru Ohlins untuk mobil ini tipenya DFV alias Dual Flow Valve.

“Produk ini merupakan suspensi model coilover, memiliki beberapa setingan yang bisa diatur sesuai kebutuhan, tergantung mobilnya,” beber Eddy Saputra, Direktur PT. Sena Autopart Indonesia selaku distributor resmi sok Ohlins di Indonesia.

O iya, sebenarnya di pasar global sokbreker, Ohlins tipe DFV ini telah dirilis pada 2014 silam.

Baca Juga: Honda SH300i Hedon, Upside Down Ohlins, Belakang Gak Kalah Mewah

Istimewa/Ohlins Indonesia
Tipe yang sama depan dan belakang untuk Subaru

“Di sini (Indonesia, red) sih sebenarnya sudah masuk dari beberapa tahun lalu,” tukas pria yang akrab disapa Pak Haji ini saat dihubungi Otomotifnet.com.

“Kita sudah pasarkan sejak 2016, cuma memang masih sebatas di dunia balap dan customer tertentu saja.”

“Mulai saat ini barulah resmi dipasarkan ke publik oleh Ohlins Indonesia,” ucap Rizal Sungkar, punggawa RFT Motorsport di Jl. Pondok Cabe Ilir Raya, Tangsel, yang bertindak sebagai dealer sok Ohlins untuk mobil.

Kalau di motor, suspensi asal Swedia ini sudah terbukti kinerjanya, baik untuk harian maupun balap. Lalu, bagaimana dengan di mobil?

Menurut Rizal, selama setahun ia coba sok Ohlins DFV pada Honda Jazz yang digunakan buat mobil balap touring, “Hasilnya memang comfort dan rigid,” akunya.

Selain di mobil balap, coil over Ohlins juga ia gunakan pada mobil hariannya, yaitu Mitsubishi Evo X.

“Mobil harian juga saya pasangkan coil over ini, dan efek besarnya yaitu tidak adanya body roll untuk sebuah mobi standar. Itu luar biasa,” tambahnya.

Simpelnya, lanjut Rizal, handling mobil lebih luar biasa dan traksi tidak hilang saat melalui jalur bumpy.

Baca Juga: Ninja ZX-25R Tanam Sok Belakang Ohlins, Saat Beli Ada Kelengkapan Ini

Istimewa/Ohlins Indonesia
Rizal Sungkar. Sudah dipakai dan dipasarkan di ajang balap sejak 2016

O iya, Ohlins tipe Dual Flow Valve ini merupakan suspensi berteknologi katup ganda.

“Ia punya karateristik yang sama pada rebound dan kompresinya, sehingga alur oli pada damper secara konsisten mengalir di kedua arah. Hal ini membuat kinerja suspensi jadi lebih efisien,” terang Eddy.

Teknologi DFV ini juga dapat menyerap guncangan dan memberikan grip yang maksimal, serta traksi roda yang jauh lebih baik jika dibandingan dengan suspensi lain sekelasnya.

Selain itu, berkat teknologi DFV ini, mobil harian yang sudah menggunakan coilover ini akan langsung siap ketika diajak ‘main’ di sirkuit.

Istimewa/Ohlins Indonesia
Pemakaian coil over Ohlins DFV di Honda Jazz balap touring, mampu pangkas catatan waktu cukup signifikan

Sobat yang tertarik dengan coilover Ohlins ini, cukup siapkan kocek sekitar Rp 40-55 juta.

Banderol tersebut belum termasuk ongkos pasang ya gaes!

Bagi yang mau langsung pasang di tempat, bisa sambangi Authorized dealer Ohlins Indonesia yang bertempat di Jl. Cikini Raya no.70, Jakarta Pusat.