Ban Habisnya Nggak Rata, Spacer Pelek Universal Bisa Jadi Penyebab, Ini Penjelasannya

Ignatius Ferdian,Ryan Fasha - Selasa, 27 Oktober 2020 | 18:35 WIB

Ilustrasi pelek aftermarket (Ignatius Ferdian,Ryan Fasha - )

Otomotifnet.com - Saat memasang pelek aftermarket terkadang tidak ditemukan offset yang sesuai

Dengan offset pelek yang tidak pas atau cenderung tinggi (positive offset) bisa bikin pelek aftermarket lebih masuk ke dalam mobil.

Untuk mengakalinya bisa menggunakan spacer atau adaptor offset pelek.

Namun, dalam penggunaan spacer pelek, ban bisa habis sebelah atau tidak rata.

Baca Juga: Pelek Mobil Aftermarket Palsu Mudah Dibedakan, Cirinya Lihat Beberapa Titik Ini

Contoh pelek tanpa offset (zero offset), dengan offset kecil (negative offset) dan dengan offset besar (positive offset).

Hal ini disampaikan oleh Andi, Kepala Toko Banzai Rims di Duren Sawit, Jakarta Timur, dirinya menyebutkan bahwa penggunaan spacer universal membuat pelek enggak bisa menggunakan center ring.

"Penggunaan pelek dengan penggunaan spacer universal itu pasti ada jarak antara center bore pelek dengan hub roda" buka Andi.

"Dengan adanya jarak ini tidak memungkinkan menggunakan penggunaan hub center ring sehingga membuat putaran roda bisa menjadi tidak seimbang, ini yang menyebabkan ban bisa habis sebelah," tambahnya.

Saat mobil dibawa jalan maka tumpuan bobot kendaraan pada roda ada di posisi samping.

Baca Juga: Ganti Ban Takut Pelek Lecet? Pakai Tyre Changer Ini Aman & Cepat!