Mitsubishi Protect Tawarkan Perlindungan Kendaraan di Musim Hujan

Andhika Arthawijaya - Sabtu, 5 Desember 2020 | 22:20 WIB

Ilustrasi berkendara saat musim hujan (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com – Banyak kasus kecelakaan saat berkendara di musim hujan, sering diakibatkan oleh kurang disiapkannya hal-hal yang mendukung keselamatan berkendara pada kendaraan.

Nah, untuk memberikan perlindungan dan rasa aman bagi pengguna kendaraan Mitsubishi, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melalui Mitsubishi Protect, hadirkan program perawatan kendaraan “Rainy Campaign”.

“Rainy Campaign” merupakan program paket perawatan kendaraan Mitsubishi Motors, yang bertujuan untuk mempersiapkan kondisi kendaraan guna memberikan rasa aman kepada pelanggan menghadapi musim hujan dan libur akhir tahun 2020 hingga awal tahun 2021.

Selain itu, program ini juga bertujuan mensosialisasikan pentingnya penggunaan suku cadang asli Mitsubishi Motors.

Baca Juga: Mitsubishi Delica Seken Update Harga, MPV Mewah, Dibanderol Mulai Rp 160 Jutaan

Mitsubishi
Program Rainy Campaign melalui Mitsubishi Protect

O iya, “Rainy Campaign” ditujukan kepada konsumen dengan model Pajero Sport (mulai tahun produksi 2016 - 2020), Xpander (termasuk Xpander Cross), Mirage dan Outlander Sport.

Diselenggarakan pada periode 1 Desember 2020 hingga 2 Januari 2021, di seluruh diler resmi Mitsubishi Motors dengan fasilitas 3S.

“Sebagai bentuk komitmen berkelanjutan untuk melindungi konsumen dan kendaraannya, MMKSI melalui layanan Mitsubishi Protect menyelenggarakan Rainy Campaign untuk persiapan kendaraan pada periode akhir tahun dan menghadapi musim hujan.”

“Program ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman dalam berkendara, serta kemudahan bagi konsumen dalam melakukan perawatan kendaraan dengan standar prosedur dan komponen asli Mitsubishi Motors,” ungkap Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI.