Bos Tim Gresini Terjangkit Covid-19, Sempat Isolasi Mandiri, Akhirnya ke Rumah Sakit

Toncil - Jumat, 1 Januari 2021 | 21:40 WIB

Fausto Gresinsi, bos tim Gresini Racing terjangkit Covid-19 (Toncil - )

Otomotifnet.com – Bos tim Gresini, Fausto Gresini dilaporkan positif terjangkit virus Covid-19.

Dirinya terjangkit sebelum masuk libur Natal silam.

Berdasar keterangan resmi dari pihak tim, Gresini sebelumnya sudah mengalami gejala tidak enak badan.

Kemudian melakukan isolasi mandiri di rumah.

Baca Juga: Gresini Pisah Sama Aprilia, Pemilik Tim Buka Suara, Balik Independen

Namun, akhirnya dilarikan juga ke rumah sakit Santa Maria della Scaletta di Imola, Italia (27/12/2020).

Selanjutnya dipindah ke rumah sakit lain.

“Pimpinan tim Gresini Racing hari ini (30/12/2020) dipindah ke rumah sakit Maggiore Carlo Alberto Pizzardi di Bologna, Italia,”

“Itu merupakan rumah sakit spesialis untuk perawatan pasien Covid-19,”

“Kondisi Fausto akan kami beritahukan lebih lanjut,” sebut rilis resmi tim Gresini Racing.

 

Terjangkitnya Fausto Gresini oleh Covid-19 menambah panjang deretan orang-orang yang berkecimpung di MotoGP terinfeksi oleh virus tersebut.

Sebelumnya, Jorge Martin yang balap untuk Pramac Racing menjadi pembalap pertama yang terjangkit.

Kemudian diikuti oleh Valentino Rossi yang harus kehilangan 1 kesempatan balap di MotoGP Aragon beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Federal Oil Masih di Moto2 Bareng Gresini Racing, 2021 Ada Pembalap Baru

Massimo Meregalli, manager tim Yamaha juga ikut terjangkit. Yang kemudian beberapa kru Yamaha juga ikut terkena virus yang melanda dunia tersebut.

Akibatnya, mereka harus merelakan diri tidak hadir di MotoGP Valencia dan tidak bisa mendampingi Maverick Vinales lomba.