All New Aerox 155 Connected Bobot Tambah 7 Kg, Handling Jadi Berat?

Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - Selasa, 5 Januari 2021 | 12:10 WIB

Meski All New Aerox 155 lebih berat 7 kg, tapi dipakai harian tetap lincah (Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - All New Aerox 155 Connected tak cuma punya tampilan, fitur dan mesin baru, tapi secara bobot juga bertambah signifikan.

Bobot All New Aerox 155 Connected bertambah 7 kg dibanding Aerox sebelumnya. Apakah impresinya ketika dikendarai berubah?

Sebelum mengulas itu, kita flashback dahulu tentang posisi duduknya.

Sebenarnya Aerox baru ini punya tinggi jok hanya 790 mm, namum rider dengan tinggi 170 cm masih perlu sedikit jinjit.

Baca Juga: All New Aerox 155 Dibekali FItur Baru, Cahaya Lampu Lebih Lebar

Hal itu karena desain jok barunya lumayan lebar, jadi mengganjal paha pengendara saat kedua kaki turun.

Selebihnya riding position mirip seperti Aerox 155 versi sebelumnya. Di mana setang terasa rendah dengan tekukan ke belakang, cukup memberi feeling sporty.

Yang beda bagian pijakan kaki pengendara, luas sehingga untuk ukuran sepatu 43 masih bisa maju mundur dengan bebas.

Lalu dengan bobot lebih berat 7 kg dibanding Aerox 155 tipe S, apakah bedanya signifikan?

Ternyata untuk dipakai sehari-hari tidak terlalu terasa. Justru motor jadi terasa lebih stabil dan mantap saat diajak ‘berlari’ kencang.

Baca Juga: All New Aerox 155 Dibekali FItur Baru, Cahaya Lampu Lebih Lebar

F. Yosi/otomotifnet.com
Sub-tank suspension All New Aerox 155 Connected punya redaman yang lembut