Menurut pembalap berusia 23 tahun ini, dirinya masih muda dan masih begitu banyak pekerjaan yang menanti.
“Dalam setiap balap saya, setiap karir saya akan menggunakan nomor ini. Meraih banyak podium dengan nomor ini juga,” jelas pembalap berdarah Spanyol ini.
Mir mulai berkarir di ajang balap motor dunia pada 2015. Masuk Moto3 dan bergabung dengan tim Leopard Racing.
Baca Juga: Ditinggal Davide Brivio Ke F1, Begini Reaksi Joan Mir, Ada Santainya
Kemudian masuk Moto2 pada 2018 untuk kontrak 3 tahun bersama tim Marc VDS Racing Team.
Namun, pertengahan 2018 dirinya mengumumkan akan pindah ke MotoGP musim 2019 dan langsung bergabung bersama tim Suzuki untuk 2 tahun (2019 dan 2020).
Dalam keterlambatan start balap MotoGP 2020, Suzuki mengumumkan kalau kontrak Mir diperpanjang sampai akhir 2022.