Kijang Kapsul Isi Kerangka Manusia Temui Fakta Baru, Ada Tulang Berlebih, Diduga Ayah dan Anak

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 6 Maret 2021 | 10:55 WIB

Toyota Kijang Kapsul pikap yang ditemukan terendam di kanal perkebunan PT WKS Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi. Kabin berisi kerangka manusia (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Polisi menemukan fakta baru dari kasus Toyota Kijang Kapsul Pikap terendam di kanal perkebunan berisi kerangka manusia.

Dari hasil pemeriksaan tim medis di RS Bhayangkara, diduga jasad di dalam kabin Kijang Kapsul Pikap nopol BG 9032 MK lebih dari satu, (5/3/21).

Sebab tim medis menemukan tulang berlebih yakni bagian paha dan diduga sebagai kerangka ayah dan anak.

Kapolres Tanjung Jabung Timur, AKBP Deden Nurhidayatullah mengatakan, saat ini pemeriksaan post mortem terhadap penemuan kerangka manusia tersebut masih berlangsung.

"Berdasarkan informasi dari tim medis, bahwa ada bagian tulang yang berlebih, di bagian paha," ucap Kapolres.

Baca Juga: Kijang Kapsul Nyangkut di Eskavator, Kabin Isi Kerangka Manusia, Diduga 5 Bulan Terendam di Kanal Perkebunan

TribunJambi.com/Abdullah Usman
Toyota Kijang Kapsul Pikap yang ditemukan eskavator, terendam di kanal perkebunan berisi kerangka manusia di Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21).

"Bahkan saat ini ibu dari korban yang diduga Tengku Ryan sudah diambil sampelnya guna pemeriksaan DNA. Untuk hasil pemeriksaan tim medis ini masih kita tunggu hasilnya" tambanya.

Pengambilan DNA dari ibu Ryan yang bernama Rosdiana ini sendiri dilakukan di RS Bhayangkara Jambi.

Menurut keterangan Rosdiana yang merupakan warga Desa Ujung Tanjung, Banyuasin III, Banyuasin, Sumatera Selatan, dirinya merasa penasaran dengan temuan kerangka manusia di kabin Kijang kapsul Pikap yang ditemukan terendam di kanal perkebunan PT WKS, dusun Karya Maju, desa Pematang Rahim, Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21) lalu.

Akibat rasa penasarannya terkait penemuan itu dan merasa ada kemiripan beberapa barang bukti yang ditemukan, untuk itu Rosdiana mendatangi RS Bhayangkara Jambi untuk mencocokan hasil DNAnya.

Rosdiana juga menuturkan, dirinya kehilangan keluarganya yakni anak dan suaminya sudah Satu tahun lebih. Hingga kini pun dirinya masih tidak mengetahui keberadaan keduanya.

"Saya awalnya dapat informasi dari Facebook yang diinfokan ada temuan tengkorak beserta mobil. Dan atas informasi itu saya beserta keluarga langsung berangkat ke Jambi memastikan hasil kecocokan DNA," ujarnya.

Lanjut, Rosdiana juga menjelaskan, terkait adanya temuan kerangka manusia, dirinya sangat ikhlas menerima dan membawanya.

"Nama anak saya itu namanya Tengku Ryan dan suami namanya Temu Jaya. Saya tidak pernah ketemu keduanya sudah sekitar 15 bulan," jelasnya.

Dari informasi keluarga, memang benar kalau bukan hanya Ryan saja yang hilang, akan tetapi sang ayahnya pun dinyatakan hilang.

Untuk tindak lanjut selanjutnya, adik laki-laki dari Ryan juga akan di ambil DNA nya untuk mencocokkan dari hasil pemeriksaan terhadap kerangka lain yang ikut ditemukan.

Baca Juga: Kijang Kapsul Terendam di Kanal Isi Kerangka Manusia Temui Titik Terang, Terbantu Unggahan Facebook

Sebelumnya diberitakan, eskavator milik PT WKS hendak membersihkan kanal perkebunan di kawasan dusun Karya Maju, desa Pematang Rahim, Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21).

Saat bucket eskavator masuk ke kanal, tiba-tiba tersangkut sebuah benda yang setelah ditarik ke atas ternyata sebuah Kijang Kapsul Pikap warna putih tersebut.

Pekerja PT WKS lantas berinisiatif membuka pintu Kijang Kapsul pikap tersebut.

Betapa tercengangnya pekerja tersebut, ternyata di dalam kabin ditemukan jasad manusia yang tersisa kerangka-nya saja.

Sumber: https://jambi.tribunnews.com/2021/03/05/breaking-news-fakta-baru-penemuan-tengkorak-dalam-mobil-ternyata-dari-hasil-medis-lebih-satu-orang