Sayangnya, Rossi belum memutuskan bakal membawa tim VR46 bersama Ducati atau Yamaha.
Nampaknya Petronas SRT berada di posisi yang rumit.
Namun Zeelenberg yakin Yamaha akan setia dengan Petronas SRT, meski ada Rossi di tengah kesepakatan mereka.
"Kami sudah sepakat dengan Dorna untuk bertahan di MotoGP sampai lima tahun ke depan," kata Wilco Zeelenberg.
"Ada banyak yang harus dipastikan sekarang, mulai dari motor apa yang akan kami pakai," sambungnya.
Baca Juga: Tim VR46 Milik Valentino Rossi Infonya Sudah Gabung ke Ducati di MotoGP 2022
"Seperti anda tahu, kerjasama kami dengan Yamaha telah memberikan hasil terbaik dan kami ingin melanjutkan itu," tambahnya.
"Meski begitu, Valentino Rossi juga masih dibicarakan," pungkas Wilco Zeelenberg.
Yamaha juga tidak berencana menurunkan enam motor untuk musim depan