Mitsubishi Xpander Vs Pikap L300, Wajah Sama-sama Bonyok, Imbas Adu Banteng Tengah Malam

Ignatius Ferdian - Selasa, 8 Juni 2021 | 17:10 WIB

Mitsubishi Xpander remuk wajah setelah beradu lawan Pikap L300 (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander babak belur wajah sisi kanan setelah saling adu moncong lawan L300 pikap.

Keduanya sama-sama ringsek di bagian bodi depan akibat kecelakaan ini.

Kecelakaan ini diketahui terjadi di Pemandian Mega Mendung, Kecamatan Sepuluh Koto, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar) (7/6/2021) malam.

Akibat kecelakaan ini sejumlah penumpang Xpander dan L300 pikap mengalami luka hingga patah kaki.

Baca Juga: Honda Jazz Rontok Terjang Trotoar, Melintang Ditebas Mitsubishi Xpander, Toyota Calya Ikutan

Kasat Lantas Polres Padang Panjang, AKP Dedi Antonis mengatakan kecelakaan tersebut masuk wilayah Polres Padang Panjang.

"Kejadiannya malam tadi, sekitar pukul 23.45 WIB. Kendaraan yang terlibat kecelakaan adalah Pikap L300 BA 9038 AA dan Mitsubishi Xpander dengan nopol BA 1230 QW," kata Dedi Antonis (8/6/2021).

Mitsubishi Xpander yang terlibat kecelakaan saat itu berisi 7 orang.

Mobil itu dikemudikan oleh Aaron Cantona (27) warga Batang Kabung, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumbar.

Baca Juga: Xpander Dibawa Dokter Buru-buru, Ngebut Sampai Telentang di Sawah, Jadi Tontonan Warga

TribunPadang
Kondisi L300 yang terlibat kecelakaan dengan Xpander

Sementara pikap L300 dikendarai oleh Raldi (24) warga Kota Solok.

"Penumpang Xpander ada 6 orang yang bernama Amin (48), Cia (35), Greas Carla (33), Cintya Monica (30), Nabilla Annisa (18), dan Sarah (1)," katanya.

Raldi yang menjadi pengemudi Pikap L300 mengalami patah kaki bagian kanan.

Sementara penumpang Mitsubishi Xpander juga ada yang mengalami patah kaki dan luka-luka.

Baca Juga: Xpander, Land Cruiser Prado Sampai Pajero Sport Jadi Kendaraan Dinas Baru TNI AD, Pakai Cat Yang Belum Dipasarkan

"Korban sudah berada di RSUD Kota Padang Panjang. Sementara kedua kendaraan mengalami rusak di bagian depan," katanya.

Sebelum terlibat tabrakan, Pikap L300 datang dari arah Padang Panjang menuju Padang.

Sementara Xpander datang dari arah berlawanan atau dari Padang ke Padang Panjang.

Sumber: https://padang.tribunnews.com/2021/06/08/moncong-mitsubishi-xpander-ringsek-setelah-adu-kepala-dengan-pikap-l300-penumpang-patah-kaki