Otomotifnet.com – Kebutuhan servis mobil selalu saja ada, bahkan juga meningkat.
Bagi mobil-mobil yang relatif masih baru, mungkin tidak terlalu sulit karena masih kembali ke bengkel resmi.
Selain itu, masih dimudahkan juga karena ada layanan booking.
Namun, untuk mobil-mobil yang sudah ‘lepas’ dari bengkel resmi saat ini tak perlu khawatir lagi.
Baca Juga: Adira Finance Rasakan Efek PPnBM, Permintaan Pembiayaan Meningkat
Karena telah hadir layanan pemesanan servis mobil secara online. Tinggal ‘datang’ ke www.moservice.id saja dari smartphone.
Di aplikasi dari Adira Finance tersebut membuat pengendara mobil lebih mudah untuk melakukan servis kendaraan.
Sebab, Moservice.id ini bekerja sama dengan 1000 rekanan bengkel. Mulai untuk servis biasa, penggantian oli, ban, bahkan juga interior mobil.
“Masyarakat Indonesia tengah mengalami transformasi digital dalam tempo yang singkat. Transaksi digital yang tadinya hanya dilakukan segelintir orang, kini mengalami peningkatan minat yang signifikan,”
“Moservice.id menawarkan solusi reservasi servis mobil secara digital dengan berbagai promosi serta program menarik yang khusus dipersembahkan untuk konsumen Moservice.id dan Adira Finance,” ucap Manuel Irwanputera, Deputy Director, Head of Digital Center of Excellence Adira Finance.
Selain itu, di aplikasi itu juga sedang ada Program Undian Xtra Untung. Berlaku mulai 24 Mei sampai 31 Agustus 2021. Banyak hadiah menanti di sana.
Baca Juga: Adira Finance Punya Program Menarik, Saatnya Pengajuan Pembiayaan Kendaraan
Dengan menggunakan aplikasi ini, konsumen bisa memilih bengkel yang dekat dengan rumah atau kantor.
Tinggal memasukkan Pilih area/Kota, kemudian nama bengkel, merek mobil dan layanan servis.
Nanti kalau sudah, akan terpampang bengkel-bengkel yang dituju.