Yamaha XMAX Transgender, Dioperasi Jadi Motor Batangan Mirip Piaggio DNA

Antonius Yuliyanto - Jumat, 23 Juli 2021 | 21:25 WIB

Yamaha XMAX mengalami perubahan total, jadi motor sport bergaya cafe racer (Antonius Yuliyanto - )

Melengkapi tema café racer dan sport bike secara keseluruhan, sok depan diganti upside down aftermarket berkelir gold.

Suspensi terbalik ini terpasang pada triple three baru yang dibuat oleh RMB.

Sementara itu suspensi ganda belakang diganti Kayaba Zeto yang dibuatkan mounting atas baru.

Melengkapi tampilan café racer, setang clip on Nui Racing beserta spion bar end terpasang manis.

Maka jadilah sebuah besutan bergaya café racer, tapi tanpa ngopling! Unik!

Rangga/otomotifnet.com
Jok custom single seat terpasang di XMAX ini, dilengkapi hidrolik untuk membuka

Eh ngomong-ngomong hasilnya mengingatkan pada Piaggio DNA ya! Sebuah motor sport tapi matik, persis XMAX ini. Rangga

Plus : Café racer santai
Minus: Ada lecet saat pengiriman

Rangga/otomotifnet.com
Radiator bawaan XMAX posisinya dimajukan serta dibuatkan cover

Rangga/otomotifnet.com
Knalpot bawaan XMAX digusur produk custom garapan Rainbow


Data Modifikasi
Ban depan: Dunlop Scoot Smart 120/70-15
Ban belakang: Pirelli Diablo Rosso Scooter 150/70-14
Sokbreker depan: USD aftermarket
Sokbreker belakang: Kayaba Zeto
Segitiga: Custom
Tangki: Honda New Mega Pro
Bodywork: Galvanis
Rangka: Besi seamless
Jok: Custom
Setang: Nui Racing clip on
Handgrip: RCB
Master rem: RCB
Selang rem: TDR braided
Knalpot: Custom stainless steel
Headlamp: Daymaker LED
Stoplamp: Aftermarket LED
Spidometer: Aftermarket
Spion: Aftermarket bar end

Rainbow Moto Builder: 0852-9191-9106