Tinggal Tunggu Waktu, SUV Baru Suzuki Rp 70 Jutaan Terdaftar di DJKI Kemenkumham

Muhammad Ermiel Zulfikar,Irsyaad W - Jumat, 6 Agustus 2021 | 10:00 WIB

Suzuki S-Presso (Muhammad Ermiel Zulfikar,Irsyaad W - )

Bicara soal Suzuki S-Presso, desainya begitu kompak dengan platform dan dimensi mirip Wagon R versi Indonesia.

Soal jantung pacu, SUV imut yang meluncur lebih dulu di India pada 2019 lalu dibekali mesin bensin berkode K10B, 996 cc tiga silinder N/A inline.

Mesin dengan dibulatkan menjadi 1.000 cc itu diadu dengan transmisi manual 5 percepatan dan AGS (Auto Gear Shift) 5 percepatan.

Suzuki S-Presso

Awal meluncurnya, Suzuki S-Presso dijual sebesar Rs 3.69 lakh atau setara Rp 70,02 juta hingga Rs 4.91 lakh atau Rp 94,7 jutaan.

Ketika diekspor ke Philipina, Suzuki S-Presso ini dijual 523.000 Peso atau Rp 150 jutaan (kurs 1 Peso = Rp 287,99 per 4 Agustus 2021).