Hasil Lomba MotoGP Inggris 2021, Yamaha Yang Juara, Aprilia Bikin Sejarah

Toncil - Minggu, 29 Agustus 2021 | 20:25 WIB

Aleix Espargaro cetak sejarah untuk tim Aprilia di MotoGP (Toncil - )

Otomotifnet.comPol Espargaro start dari posisi terdepan MotoGP Inggris 2021 di sirkuit Silverstone (29/08/2021).

Sayangnya, pembalap Repsol Honda itu tidak bisa mempertahankan posisinya.

Beberapa putaran, dirinya sempat ditempel ketat oleh kakaknya, Aleix Espargaro dari tim Aprilia Racing Team Gresini.

Hingga akhirnya, posisi terdepan diambil alih oleh Fabio Quartararo yang bernaung di tim Monster Energy Yamaha MotoGP.

Baca Juga: Tenaga Motor MotoGP Gede Banget, Pembalap Moto2 Saja Kaget, Begini Katanya

Seperti tanpa cela, Quartararo terus memperlebar jarak dengan para pembalap di belakangnya.

Race pace-nya juga sangat baik. Konsisten berada di angka 2 menit ‘bulat’ untuk setiap putarannya.

Di balik kemenangan Yamaha, yang justru mencatat sejarah adalah Aprilia Racing Team Gresini lewat pembalapnya, Aleix Espargaro.

Sejak awal, pembalap bernomor 41 itu berada di posisi 2, menempel ketat Pol Espargaro yang di posisi 1 dan kemudian Fabio Quartararo.

 

Namun, kehilangan posisi 2 setelah disusul oleh Alex Rins, dari Team Suzuki Ecstar.

Ini merupakan podium pertama bagi Aprilia sejak mulai bergabung di kelas MotoGP.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris 2021, Pol Espargaro Start Terdepan, Marc Marquez 5 Besar

Jelas sangat memberikan rasa emosional.

Meski finish di posisi 3, kegembiraan seluruh kru tim seperti meraih juara 1.

MotoGP
Hasil lomba MotoGP Inggris 2021

“Ini balapan yang sangat ketat. Saya amat sangat senang. Bisa terus berada di depan, melakukan perlawanan dengan pembalap lain,”

“Jadi suatu kegembiraan bagi tim. Ini juga podium pertama Aprilia,”

Baca Juga: Warning Buat Aprilia, Karakter Maverick Vinales Dibongkar Yamaha Setelah Dipecat

“Senang sekali rasanya bisa mempersembahkan ini untuk tim,” jelas Aleix Espargaro.

Musim kompetisi 2021 ini, performa Aprilia memang terus bergerak sangat baik.