Bukan Jualan, AHM Justru Menempatkan Keselamatan Sebagai Prioritas

Antonius Yuliyanto - Senin, 4 Oktober 2021 | 23:45 WIB

Keselamatan berkendara jadi prioritas AHM, salah satunya dengan giat melakukan edukasi safety riding (Antonius Yuliyanto - )

Saat ini AHM memiliki 143 instruktur safety riding tersertifikasi dan teruji.

Serta 2.474 Advisor Dealer dan 982 Advisor Community. Kemudian ada sekitar 19.000 program pelatihan yang sudah melatih lebih dari 2.820.000 orang.

Dari segi infrastruktur dan fasilitas, AHM menyediakan 940 simulator Honda Riding Trainer yang total sudah membantu melatih lebih dari 23,4 juta orang di seluruh Indonesia.

Juga 9 Safety Riding Center dan 3 Safety Riding Lab yang tersebar di seantero tanah air.

Baca Juga: Mesinnya 7 Kali Lipat Honda BeAT, Berapa Konsumsi Bensin Moge Ini?

Menurut Lucky, program-program yang sudah dijalankan seperti pesan keselamatan oleh masing-masing dealer, edukasi menggunakan Honda Riding Trainer di dealer, pelatihan anak-anak, pelatihan pelajar dan mahasiswa, pelatihan komunitas dan mayarakat umum serta kampanye keselamatan, salah satunya lewat tagar ‘Cari Aman’.

Bersamaan dengan hal tersebut, untuk itulah fasilitas Astra Honda Motor Safety Riding & Training Center seluar 8,5 hektar itu ada.

Dengan semua kelengkapan pendukung, mulai dari belajar teori sampai praktik langsung di lapangan untuk segala usia dan kalangan. Rangga