Otomotifnet.com - Komunitas Toyota Soluna Vios Club (TSVC) kini berusia 13 tahun.
Memperingati hari jadi ke-13 ini, TVSC menggelar syukuran, silaturahmi dan servis bareng di gerai Ottoban Indonesia cabang BSD Plus, Tangerang Selatan, (16/10/21).
Perayaan di tengah pandemi ini juga dihadiri jajaran pengurus, member TSVC dan perwakilan Chapter TSVC Bogor, Serang, Tangerang dan Cibubur.
Meski dihadiri banyak perwakilan, kegiatan tetap berlangsung dengan mengikuti protokol kesehatan, mulai menggunakan masker, pembatasan jumlah peserta dan sudah divaksin.
Founder TSVC, Rizky Basworo, berharap agar pandemi Covid19 cepat berakhir dan semoga rekan-rekan semua selalu diberikan kesehatan.
Baca Juga: Toyota Soluna Vios Club(TSVC) Rayakan Ultah Ke-11, Ratusan Pengurus Hadir di Jakarta
"Sehingga Jambore Nasional dan kegiatan CSR yang sudah tertunda sejak setahun yang lalu dapat dilaksanakan," ucap Rizky.
"Terima kasih atas kehadiran chapter yang hadir turut meramaikan acara anniversary ke-13 TSVC," sambung Rizky.
Dedi Firmansyah, Ketua Harian TSVC juga merasa senang atas kehadiran dari rekan-rekan Chapter termasuk yang dianggap sesepuh.
"Tetap jaga kekompakan, solidaritas, serta jaga kesehatan untuk rekan-rekan chapter TSVC Indonesia," pesan Ketua Umum TSVC, Frendy Muliatua.
Sebagai informasi, TSVC sudah terbentuk sejak 12 Oktober 2008 lalu.
Selain itu, TSVC juga juga bergabung dengan Toyota Owner Club (TOC) sejak 2009 lalu.