Otomotifnet.com - Pengendara Honda Scoopy kaget setelah dibuntuti warga dan Polisi.
Setelah dicegat, pengendara berinisial MS (28) tersebut gelagapan.
Padahal saat itu lagi jalan santai naik Scoopy tersebut.
Ia dibuntuti warga yang minta pertolongan anggota Satlantas Polres Bogor.
Tepatnya di Jl Kandang Roda, Cibinong, kabupaten Bogor, Jawa Barat, (22/3/22).
Akhirnya pengendara Scoopy digelandang ke Polsek Cibinong.
Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pangestu ungkap penyebab dan kronologinya.
Berawal ada warga yang curiga dengan Scoopy yang dikendarai MS tersebut.
Karena warga tersebut meyakini, Scoopy tersebut milik pamannya yang hilang.
Sontak warga itu langsung membuntuti MS dengan meminta bantuan anggota Satlantas Polres Bogor.
"Iya, TKP di Kandang Roda. Ketika ponakan korban melihat motor korban, lalu diikuti dan diamankan dibantu anggota Lantas," kata Yunli saat dikonfirmasi.
Dibantu anggota Satlantas, Scoopy berhasil diamankan termasuk pengendaranya.
Diduga, MS merupakan penadah motor hasil curian, termasuk Scoopy tersebut.
Dihadapan polisi, MS akhirnya ngaku, Scoopy tersebut beli Rp 2,5 juta dari rekannya.
"Terduga penadah beli motor dari temannya atas nama A," kata Yunli.
Kasus ini sementara masih diproses lebih lanjut di Polsek Cibinong.
Baca Juga: Honda Scoopy Dijual Lewat Facebook, Pembeli Cek Nomor Rangka, Penjual Nyaris Diamuk Massa