Kijang Innova Reborn Remuk, Ngebut Musuh Tiang PJU, Kadin Kominfo Jadi Korban

Irsyaad W - Senin, 18 Juli 2022 | 16:35 WIB

Toyota Kijang Innova Reborn Kadin Kominfo Sidrap hajar tiang lampu PJU hingga remuk di kota Parepare, Sulawesi Selatan (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova Reborn remuk musuh tiang penerangan jalan umum (PJU).

Akibatnya, Kepala Dinas (Kadin) Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kabupaten Sidrap, Bachtiar jadi korban dalam kecelakaan Kijang Innova teesebut.

Hal ini setelah Kijang Innova nopol DD 1579 CE dibawa ngebut dari arah kota Makasssar.

Sedangkan lokasi kecelakaan di Jl Jendral Sudirman, Bacukiki Barat, Parepare, Sulawesi Selatan.

Tepatnya sekitar pukul 18:00 WITA, (17/7/22).

Kasatlantas Polres Parepare, AKP Muhammad Yusuf beberkan kronologinya.

"Iya betul beliau Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Sidrap," sebut Yusuf.

Yusuf menjelaskan, kecelakaan terjadi karena lepas kontrol.

"Bergerak dari arah selatan ke arah utara melaju dengan kecepatan tinggi sehingga kehilangan kendali," jelasnya.

Kemudian Kijang Innova Reborn tersebut menghajar tiang PJU di pembatas jalan.

"Menabrak tiang lampu PJU yang ada di pembatas jalan sehingga mengakibatkan mobil Toyota Kijang Innova tersebut mengalami kerusakan," imbuhnya.

Akibat kecelakaan tersebut, Bachtiar mengalami luka ringan di bagian kaki.

Selain itu, tiang PJU sampai miring yang sebelumnya tegak.

Akibat kecelakaan itu, kerugian materil mencapai Rp 15 juta.

Barang bukti yang diamankan satu unit Toyota Kijang Innova Reborn nopol DD 1579 CE.

Satu lembar STNK Toyota Kijang Innova DP 19 C.

Serta satu lembar SIM A atasnama Bachtiar.

Baca Juga: Petaka Kijang Innova Tertancap di Parit Berlumpur, Satu Keluarga Kakanwil Kemenag Kaltim Tewas

Sumber: https://makassar.tribunnews.com/2022/07/17/kondisi-terkini-kadis-kominfo-usai-alami-kecelakaan-tunggal-di-poros-parepare-sopir-alami-luka?page=all