Otomotifnet - CBS atau Combined Brake System jadi salah satu fitur unggulan skutik Honda.
Simpelnya, fitur ini menggabungkan pengereman depan dan belakang dengan hanya dengan satu tarikan handel rem kiri.
Meski tujuannya untuk keselamatan, ada saja yang tidak suka dengan kinerja fitur tersebut.
Mulai dari feel pengereman yang terasa tidak natural, ingin rem depan-belakang dapat bekerja masing-masing, sampai keperluan balap.
Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF: Yamaha Aerox 155 Mau Pasang Cakram Belakang, Ada yang PnP?
Pada rem CBS di skutik 150 cc up Honda seperti PCX dan ADV, kaliper depan tipe CBS pakai tipe 3 piston.
Nah kalau sistem CBS dimatikan, tentu 1 piston, tepatnya yang tengah, jadi tak berfungsi.
Sayang dong! Makanya lebih baik dimodifikasi agar ketiganya bekerja bersamaan. Tentunya rem jadi lebih pakem!
Bagaimana caranya? Cara pertama dicontohkan oleh Ari dari bengkel Zona Speed.