Penampakan Subaru WRX Penuh Stiker, Sedan Crossover, Bakal Meluncur Di IIMS 2023

Rendy Surya - Kamis, 9 Februari 2023 | 10:00 WIB

Subaru WRX penuh stiker dipajang di The Elite Showcase 2023 (Rendy Surya - )

Daya dari mesin disalurkan ke semua roda lewat teknologi Subaru Symmetrical All-Whee Drive melalui dua pilihan transmisi, manual 6 percepatan dan CVT.

Dalam acara The Elite Showcase, Marketing Communication Manager PT Plaza Auto Mega (Subaru Indonesia), Ismail Aslan menyebutkan, “Ini adalah Subaru paling bertenaga dan juga paling mahal.”

Rendy/Otomotifnet
Pelek 18 inci Subaru WRX

Ini berarti banderol harganya lebih tinggi dari model Subaru yang duluan hadir di Indonesia yakni Subaru BRZ seharga Rp 825 juta.

Hmm, penasaran kan seperti apa wujud Subaru WRX anyar?

Tunggu saja penampilannya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 yang bakal digelar di JIExpo Kemayoran Jakarta tanggal 16-26 Februari 2023.