TNI Turun Tangan, Ajak Polri Sweeping Mobil Arogan Pakai Rotator dan Sirine

Irsyaad W - Senin, 13 Maret 2023 | 09:35 WIB

Polisi Militer ikut menertibkan Toyota Land Cruiser VX 200 karena menggunakan lampu rotator dan strobo (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Pemilik mobil yang kerap arogan pakai rotator dan sirine ketir-ketir.

Sebab TNI sudah mengajak Polri untuk sweeping mobil pribadi pakai rotator dan sirine.

Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono mengatakan, penertiban itu masuk dalam rangkaian operasi penegakan ketertiban (gaktib) dan yustisi 2023 Pom TNI.

"Iya, nanti kita tertibkan. Tentunya kalau dalam iring-iringan, konvoi, berarti diperbolehkan memang," ujar Yudo usai pimpin upacara ops gaktib dan yustisi di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, (8/3/23).

"Yang sifatnya pribadi nanti kita laksanakan giat, termasuk dalam penertiban gaktib yustisi ini," jelasnya.

Operasi gaktib dan yustisi, lanjut Yudo, akan mengukur seberapa jauh penggunaan rotator dan sirene disalahgunakan.

"Nanti kita koordinasikan dengan Polri untuk bersama-sama sejauh mana penggunaan rotator dan bunyi sirene itu akan kita tertibkan," kata Yudo.

IG/@billgore
Toyota Kijang Innova L 1642 WR arogan minta jalan pakai strobo dan rotator

Dalam operasi gaktib dan yustisi, Pom TNI bersama Polri juga akan menertibkan penggunaan pelat TNI oleh warga sipil.

"Nanti kita akan cek ini bener enggak penggunaannya, apakah sesuai, ada izinnya atau enggak, dipakai untuk apa, ini juga akan kita tertibkan," ucap Yudo.