Makin Ramai, Berikut Daftar Motor Listrik Penerima Subsidi Rp 7 Juta

Irsyaad W - Jumat, 24 Maret 2023 | 12:00 WIB

Gesits Raya saat di IIMS 2023, masuk daftar motor listrik penerima subsidi Rp 7 juta (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Kini daftar motor listrik penerima subsidi Rp 7 juta makin ramai.

Sebab, motor listrik Gesits Raya kini resmi mempunyai TKDN atau kandungan lokal di atas 40 persen sesuai kriteria yang ditetapkan.

PT WIKA Industri Manufaktur (WIMA), produsen motor listrik Gesits pun mengklaim, produk yang diluncurkan di IIMS 2023 tersebut memiliki TKDN lebih dari 60 persen.

Begitu juga saudara kandungnya yang sudah lebih dulu meluncur, yaitu Gesits G1 dengan resmi mempunyai TKDN lebih dari 60 persen.

"Kami dengan bangga mengumumkan bahwa Gesits sebagai karya anak bangsa telah memiliki nilai TKDN di atas 40 persen," ucap Bernardi Djumiril, Direktur Utama WIMA dalam siaran resminya, (22/3/23).

"Untuk TKDN Gesits G1 saat ini 60,56 persen, dan untuk TKDN Gesits Raya G 60,30 persen," tambahnya.

Secara tidak langsung Gesits Raya pun resmi menambah panjang daftar motor listrik, yang mendapatkan subsidi sebesar Rp 7 juta dari pemerintah.

MOTOR Plus-online.com/Galih
Motor listrik United TX3000 masuk daftar penerima subsidi Rp 7 juta

Tercatat, daftar tersebut sekarang diisi oleh 14 motor listrik yang mengisi berbagai rentang harga.

Termahal adalah United TX3000 dengan harga Rp 49,9 juta, sementara yang paling terjangkau adalah Selis Agats di angka Rp 14,999 juta.