Sayonara Macet-macetan, Jalan Tol Puncak Siap Dibangun Pemerintah

Ferdian - Sabtu, 1 April 2023 | 16:30 WIB

Jalur puncak Bogor macet parah di hari libur panjang 27-28 Februari 2022 (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Pemerintah berencana bangun jalan tol akses kawasan Puncak yakni Tol Caringin-Puncak (Cianjur).

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Danang Parikesit menjelaskan progres terkini dari rencana pembangunan jalan tol tersebut.

"Saat ini sudah diberikan izin untuk kajian studi PT Matrasarana Arsitama dan Swoosh Capital KFT," kata Danang dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi V DPR (29/3/2023).

Danang melanjutkan, Tol Caringin-Puncak (Cianjur) yang masuk ke dalam rencana umum jaringan jalan tol ini akan terbangun atau beroperasi pada tahun 2030-2034.

Sebelumnya, rencana pembangunan jalan tol tersebut pernah disampaikan Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian.

Untuk mengurai kemacetan jalur Puncak di Kabupaten Bogor, pemerintah sedang menyusun rencana untuk membangun jalan tol.

Rencananya jalan bebas hambatan berbayar itu akan dibangun sepanjang 18 kilometer.

Rutenya meliputi Caringin-Cisarua-Gunung Mas.

Sementara itu, Sekretaris BPJT Triono Junoasmono menambahkan, adanya rencana pembangunan Jalan Tol Caringin-Cianjur diharapkan agar kemacetan sepanjang 18 kilometer di wilayah Puncak bisa jauh berkurang.

"Kalau ini bisa didukung, kita bisa melaksanakan proses AMDAL dan FS pada tahun 2023, kemudian pengadaan tanah pada tahun 2024, dan konstruksi bisa di mulai pada tahun 2026," katanya.