Truk Yang Tertabrak Kereta Ternyata Memang Tipe Truk Yang Rentan Jadi Korban, Ini Indikasinya

Ferdian - Rabu, 19 Juli 2023 | 18:30 WIB

Banyak sebab kenapa kendaraan tiba-tiba berhenti di atas perlintasan kereta api. Jika kendaraan Anda berhenti sementara kereta api sudah dekat, baiknya Anda langsung turun dari kendaraan. (Ferdian - )

“Karena modelnya dolly container dan ground clearance rendah sekali, memang sering (ada kejadian) tersangkut. Kasus semacam ini juga bisa ditemukan di daerah macam sitinjau lauik. Truk dolly mudah nyangkut,” katanya.

Satu bukti lain yang menandakan truk tersangkut adalah posisi bagian belakang truk, di mana roda nampak terangkat dan tidak menapak aspal.

“Roda belakangnya yang berjejer sudah njengat (terangkat) dan tidak menapak aspal, jadi besar sekali kemungkinan bagian tengah truk tersangkut,” ucapnya.

Menyikapi kendala tersebut, Adhi menjelaskan jika langkah penanganan yang seharusnya dilakukan adalah menggunakan derek, untuk membantu proses pemindahan truk.

Baca Juga: 7 Fakta Truk Trailer Meledak Hebat Dipenggal Lokomotif KA Brantas, Sopir dan Kernet Masih Dicari-cari

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/19/071200315/kecelakaan-ka-brantas-di-madukoro-semarang-kemungkinan-truk-tersangkut-di?page=all#page2