Efeknya berimbas pada berubahnya geometri sasis depan menjadi kuncup, terganggunya posisi shock steering dan anting per.
Bahkan berubahnya posisi bodi depan karena bodi mounting ikutan bergeser.
Solusinya bisa dengan me-reinforced sasis dengan memasukan potongan pipa seamless sch40 ukuran 1,25 inci ke dalam sasis dan dilas.
Baca Juga: Suzuki Jimny Sisa Sasis, Mesin Camry 2.400 cc, Transmisi Land Cruiser
Namun sebelumnya harus memotong ujung kanan-kiri sasis yang berfungsi sebagai pegangan bumper terlebih dahulu.
“Kebanyakan potongan ujung sasis tersebut tidak disambung ulang kembali, karena kerap menggangu gerak ban saat Jimny sudah diubah memakai ban yang lebih besar."
"Terkecuali kalau pemilik masih ingin menggunakan bumper standarnya dan ukuran ban tidak terlalu besar”, jelas Yusuf Ramadhan dari bengkel D2 Motor.