Geger Ambulans Suzuki APV Ikut Drag Race 201 Meter, Kadinkes Jember Sebut Sah-sah Saja

Irsyaad W - Kamis, 7 Desember 2023 | 14:00 WIB

Ambulans Suzuki APV yang dipakai drag race di JLS desa Curahnongko, Tempurejo, Jember (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Geger sebuah ambulans basis Suzuki APV ikut event drag race 201 meter.

Diketahui, acara tersebut digelar Forum Komunikasi Otomotif Jember (Forkoj), (26/11/23).

Lokasinya di Jalur Lintas Selatan (JLS) desa Curahnongko, Tempurejo, Jember, Jawa Timur.

Ketika dimintai tanggapan, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Jember, dr. Hendro Soelistijono sebut sah-sah saja.

Sementara Ketua Harian Forkoj, Solihin membenarkan hal tersebut.

Kata dia, event drag race tersebut adalah sebatas latihan bersama (latber),

"Jadi soal mobil ambulans itu, benar ada di even kita kegiatan latber (drag race, dengan setting (lintasan) 201 meter dan jarak pengereman 300 meter. Jadi total panjang lintasan 500 meter di JLS," ujarnya, (5/12/23) dikutip dari TribunJatim.com.

Menurutnya, Suzuki APV dengan wujud ambulans itu adalah milik Kades Curahnongko, Ismail Nawawi.

Kata dia, yang bersangkutan memang tercatat sebagai anggota organisasi Forkoj.

"Perlu diketahui itu bukan ambulans desa. Tapi merupakan ambulans pribadi milik Kepala Desa Curahnongko," jelas Solihin.