Compact SUV 7 Seater Bermesin 1.200 CC Turbo Dari Citroen Resmi Dipasarkan, Harga Segini

Andhika Arthawijaya - Selasa, 23 April 2024 | 22:00 WIB

Citroen C3 Aircross SUV (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Citroen Indonesia hari ini resmi melaunching Compact SUV terbaru mereka yang sudah diperkenalkan pertama kali di ajang GIIAS 2023 (23/4/2024).

Yup, mobil yang dimaksud adalah All New Citroen C3 Aircross SUV.

SUV kompak dengan konfigurasi 7 penumpang (kursi 3 baris) ini diimpor secara utuh (CBU) dari pabrik Citroen di India.

andhika/otomotifnet
Interior Citroen C3 Aircross SUV

Ia dipersenjatai mesin bensin 3 silinder segaris berkapasitas murni 1.199 cc dengan asupan turbo.
Menurut CEO Citroen Indonesia, Tan Kim Piauw dalam acara peluncurannya di Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, C3 Aircross SUV ini memiliki performa paling besar di kelasnya.

andhika/otomotifnet
Mesin 1.200 cc turbo 3 silinder Citroen C3 Aircross SUV

Mesin 1.200 turbo yang diusungnya tersebut mampu memuntahkan tenaga maksimum sebesar 110 PS atau setara 108 hp di 5.500 rpm.

Sementara torsi puncaknya mencapai 205 Nm di kitiran yang lumayan rendah, yaitu pada 1.750 rpm.

Mesin ini dipadu dengan transmisi otomatis 6 percepatan, yang juga dilengkapi mode manual (Manual Gear Selector).

andhika/otomotifnet
Transmisi otomatik 6 percepatan Citroen C3 Aircross SUV