Otomotifnet.com – Mungkin selama ini masyarakat di Pulau Madura bila ingin membeli atau melakukan servis mobil keluaran Mitsubishi, harus nyeberang ke Surabaya atau sekitarnya.
Pasalnya di pulau Madura memang belum tersedia dealer resmi Mitsubishi.
Tapi sekarang tidak perlu jauh-jauh lagi nih. Pasalnya PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berkolaborasi dengan PT Murni Berlian Motors, baru-baru ini membuka diler resmi Mitsubishi Motors untuk yang pertama kalinya di Pulau Madura.
Diler ini mengambil lokasi di Kabupaten Pamekasan, dan merupakan diler resmi Mitsubishi Motors ke-19 di Provinsi Jawa Timur, dan ke-179 di Indonesia.
Baca Juga: Jelang Lebaran Haji, Mitsubishi Pajero Sport Bekas Dijual Cuma Segini
Acara seremoni peresmian dihadiri langsung oleh Presiden Direktur PT MMKSI, Atsushi Kurita, serta Hadi Susanto Sidharta selaku Komisaris PT Murni Berlian Motors.
“Setelah menambah dua diler baru di wilayah Kalimantan Timur akhir bulan lalu, kami kembali memperluas jaringan diler resmi Mitsubishi Motors di Indonesia, lewat pembukaan Diler Mitsubishi Motors PT Murni Berlian Motors di Kota Pamekasan, Pulau Madura,” ungkap Atsushi Kurita.
Masih kata Kuritan San, pertumbuhan ekonomi yang pesat di Pulau Madura, menjadi salah satu alasan utama Mitsubishi Motors memilih lokasi ini.
“Dengan hadirnya diler baru ini, kami berharap dapat memberikan kemudahan akses bagi konsumen di Kota Pamekasan dan seluruh wilayah Pulau Madura, untuk menikmati layanan penjualan dan purna jual berkualitas dari Mitsubishi Motors.”