Otomotifnet.com - Kasus kematian bos rental mobil di desa Sumbersoko, Sukolilo, Pati, Jawa Tengah berbuntut panjang.
Ada salah satu akun Instagram @voltcyber_v2 yang membeberkan fakta baru kasus bos rental yang tewas melalui unggahan foto.
Dalam unggahan tersebut akun tersebut telah mengumpulkan bukti seperti foto dan beberapa surat bermaterai yang pernah dibuat oleh korban pengeroyokan.
"Di sini aing sudah mendalami dan profiling data NIK yang tertera di dalam surat tersebut, ternyata data NIK dan nomor telepon yang diakui sebagai pemilik unit mobil tidak sinkron," tulis akun tersebut.
Ia menambahkan, pada slide foto kedua yang bersangkutan sudah ia hubungi dan menjelaskan bahwa yang tertera memang identitas dia namun tidak pernah merasa menyewa mobil maupun memiliki mobil dengan data pada surat slide kedua.
Akun tersebut menduga kasus ini adalah penipuan, nomor yang dicantumkan juga bukan nomor dari atas nama yang dicantumkan oleh Burhanis.
"Begitu juga dengan slide ketiga hal serupa. Dan pada slide terakhir adalah cuplikan rekaman warga Sukolilo Pati membakar mobil korban dimana di badan mobil tercantum tulisan TRD Sportivo, nama yang sama dipakai di surat palsu di slide sebelumnya," ucapnya.
Akun itu pun mengatakan modus yang dipakai korban untuk menipu ini adalah dengan modus residivis berkedok leasing, jual lalu tarik kembali dan uang hangus.
"Jadi komplotan Burhanis ini menjual mobil tanpa BPKB atau kredit macet ke korbannya lalu komplotan Buhanis ini mengambil lagi unit yang sudah dia jual ke korban dengan cara ambil diam2 maupun paksa dengan alasan mobil rental yang dieperjualbelikan padahal tempat rental mobil yang tertera di atas tidak ada alias bodong," tulisnya.
Dari data di atas kompolotan Burhanis ini sengaja memalsukan data dengan mengambil data orang lain untuk meyakinkan target mereka.
Sontak, unggahan ini mendapat banyak tanggapan dari netizen.
josuasan: Jdi si korban ini benernya pelaku yg salah korban, dia mau nipu eh yg ditipu mafia jg... Mafia yg mw jdi korban akhirnya jadi pelaku pengeroyokan wkwkw.... Salah pilih lawan ini si mafia kelas teri.. Mgkn bs dibilang kena azab ini kebanykan mkn uang hram
tyaananta: @josuasan mungkin kurang lebihnya gitu mas, kebetulan saya orang Pati. Daerah Sukolilo memang terkenal orangnya keras2, bahkan leasing daerah Pati aja jarang ada yg berani kesana.
ryuzakiii14: @josuasan berarti penjahat vs penjahat dong ya
dedii.w: Ini mah pemain ketemu pemain
adewisnuwr10: Pemain vs pemain, yg 1 bawa centeng 3,yg 1 bawa centeng 1 kampung
erickirsyad: mafia ketemu mafia
ibuibubiasa_aja's: Pemain surat ketemu pemain lapangan
Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu masih terus melakukan pendalaman.
"Masih didalami, tapi main hakim sendiri melanggar hukum," kata Bayu saat dikonfirmasi, (10/6/24) melansir GridOto.com.
Sebelumnya polisi telah menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus tewasnya bos rental mobil bersama tiga rekannya di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.
Baca Juga: Terungkap, Inilah Burhanis Bos Rental Mobil Yang Meregang Nyawa Dikeroyok di Sukolilo Pati