Rawan Terjadi, Motor Mati Total Gara-gara Benda Rp 2 Ribu Perak Ini

Irsyaad W - Jumat, 28 Juni 2024 | 20:30 WIB

Ilustrasi seseorang menuntun motor mogok di jalan. (Irsyaad W - )

Menurut Gilang, di motor yang umumnya sudah cukup berumur, sekring ini bisa membuat motor mati mendadak dan bikin pemilik panik.

Pasalnya, saat sekring putus atau tidak terhubung, otomatis sistem kelistrikan motor akan tidak bekerja dan bikin motor tidak bisa dihidupkan.

"Di motor-motor yang mulai berumur ini sering terjadi motor tidak bisa dihidupkan cuma karena masalah sepele dari sekring," ungkap Gilang yang doyan trabasan.

"Biasanya cuma karena sekring kendur, berjamur, kabelnya terlepas, atau juga putus karena adanya korsleting," tambahnya.

Makanya, saat motor tiba-tiba mati mendadak dan tidak bisa dihidupkan lagi dengan indikasi masalah pada sistem kelistrikan, Gilang mewanti untuk segera cek bagian sekring.

Nurul
Ilustrasi sekring putus

"Apalagi jika motor pakai sekring model botol. Itu sering terlepas dari dudukan, atau lapisan kacanya copot yang bikin sekring seperti putus," tutupnya.

Sekring di motor sendiri umumnya terletak di dekat dengan bagian aki motor.

Baca Juga: Baca Biar Enggak Rugi, Ini Alasan Ganti Sekring Pakai Ampere Besar Dilarang