NETA Auto Indonesia Fix Bakal Luncurkan Neta X di GIIAS 2024, Ini Spesifikasinya

Andhika Arthawijaya - Sabtu, 13 Juli 2024 | 10:00 WIB

Penampakkan Neta X Supreme (kiri) dan Neta X Elite (Andhika Arthawijaya - )

Antara lain sudah dibekali fitur smart driving ADAS yang komplit, fitur keselamatan lengkap termasuk air bag dari depan sampai belakang, panoramic sunroof, dan masih banyak lagi.

Sayangnya saat ditanya soal harga on the roadnya, NAI masih belum mau membocorkannya.

“Tunggu saja ya, kami akan umumkan di GIIAS 2024,” tukas Jerry Huang.

Andhika A/Otomotifnet
Untuk tipe terbawah sudah dilengkapi panoramic sunroof

Oiya, Neta X yang akan dirilis untuk pasar Indonesia menurut pihak NAI hanya ada satu varian saja, yaitu yang mengusung kapasitas baterai yang tadi sudah disebutkan (63,56 kWh).

“Tapi nanti ada dua tipe, yakni Neta X Elite untuk tipe bawahnya dan Neta X Supreme untuk tipe paling tinggi,” beber Jordy.

Masing-masing terdapat perbedaan di warna interior dan beberapa fitur.

Dari pemantauan Otomotifnet.com pada Neta X Elite, terlihat di kaca depannya tidak terlihat adanya radar kamera besar sepeti di tipe Supreme, yang menandakan ia tidak dilengkapi fitur ADAS.

Baca Juga: Harga Di Bawah 300 Juta, Neta V-II Sudah Dapat Fitur ADAS Sebanyak Ini

Andhika A/Otomotifnet
Pada kaca depan Neta X Elite tidak tampak ada radar kamera berukuran besar, hanya ada kamera kecil ini

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Interior Neta X Elite dominan warna hitam dengan hiasan list putih pada jok

Hanya ada kamera kecil yang sepertinya untuk fitur kamera 360 derajat.

Namun ketika diperhatikan pada tuas transmisinya yang ada di sisi kanan setir, terlihat ada pengaturan Cruise Control.

Lalu warna interior pada tipe Elite ini dominan hitam (pada tipe Supreme berwarna coklat cerah), dengan jok yang sudah berlapis kulit dan dilengkapi fitur ventilated seat.

Pengaturan jok pun sudah elektrik pada sisi driver maupun pengemudi depan.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Pada kaca depan Neta X Supreme terdapat radar kamera besar, menandakan ia sudah dibekali teknologi ADAS

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Interior Neta X tipe paling tinggi (Supreme), lebih mewah dan premium

Hemm.. tapi untuk spesifikasi lainnya serta harga jual fixnya, tunggu saja saat peluncurannya ya.