Isi Segmen Sedan Listrik Murah, Aion ES Meluncur Di GIIAS 2024

Raspati Dana - Jumat, 19 Juli 2024 | 09:55 WIB

GAC Aion sebagai pendatang baru di industri otomotif secara berani menghadirkan mobil listrik terbaru di pasar Tanah Air, bernama Aion ES di GIIAS 2024 (Raspati Dana - )

Otomotifnet.com - Di pasar otomotif Tanah Air saat ini, mobil berjenis sedan kurang diminati.

Sebab, masyarakat cenderung memilih kendaraan yang bisa menampung banyak penumpang, seperti model Multi-purpose Vehicle (MPV) atau Sport Utility Vehicle (SUV).

Seperti kita ketahui bersama, mobil sedan kerap dijadikan simbol prestisius dan kemewahan.

Umumnya, harganya cenderung lebih mahal dibandingkan mobil model lain, bisa mencapai Rp 500 jutaan hingga tembus miliaran.

Raspati/Otomotifnet
Tampilan belakang Aion ES

Meski begitu, GAC Aion sebagai pendatang baru di industri otomotif secara berani menghadirkan mobil listrik terbaru di pasar Tanah Air, bernama Aion ES di GIIAS 2024.

"Kami hadirkan sedan listrik Aion ES sebagai strategi agar berbeda, karena kami lihat sepertinya belum ada sedan listrik dengan harga terjangkau, ya. Jadi kami ingin menyasar ke sana," ujar Andry Ciu, CEO AION Indonesia di ICE BSD, Tangerang, Rabu (17/7/2024).

Raspati/Otomotifnet
Aion ES dibekali dengan bagasi luas, kapasitasnya 450 liter

Menggunakan platform AION High-end Electric Vehicle Platform (AEP) 3.0, AION ES dibangun dengan 4 konsep.

Yaitu karakter yang istimewa (e:xceptional character), ruang interior yang luas (e:xceptional space), fitur keamanan terbaik (e:xceptional safety), dan jangkauan yang mengesankan (e:xceptional range).

Sedan listrik tersebut dibekali baterai dengan kapasitas 55,2 kWh.

Baterai tersebut menggerakan motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga 100 kW atau 134 dk dan torsi 225 Nm.

Dalam kondisi baterai penuh, Aion ES bisa menempuh jarak hingga 442 Km berdasarkan NEDC (New European Driving Cycle).

Raspati/Otomotifnet
Interior Aion ES

Dimensi kendaraan yang besar memastikan kenyamanan optimal bagi penumpang, serta fleksibilitas dalam penggunaan sehari-hari.

Mobil ini memiliki dimensi panjang 4.810 mm, jarak sumbu roda 2.750 mm, ruang kepala depan 980 mm, ruang kaki belakang 968 mm, serta kapasitas bagasi sebesar 450 L.

Raspati/Otomotifnet
Pengumuman harga Aion ES di GIIAS 2024

Tersedia dalam satu varian, mobil ini dijual dengan harga Rp 386 juta OTR Jakarta.

Untuk 1.000 pembeli pertama, mereka akan mendapatkan garansi seumur hidup untuk komponen baterai dan motor listrik, serta tambahan gratis wall charger 7 kW (exclusive wall charger).

Baca Juga: Akhirnya Bisa Tidur Pulas, Terbongkar Strategi Aion Menangkan Pasar Mobil Listrik