Motor Listrik Perkasa, Enteng Libas Tanjakan, Sekali Cas Bisa Sejauh Ini

Antonius Yuliyanto - Kamis, 1 Agustus 2024 | 22:20 WIB

Test ride TVS iQube S yang enteng buat libas tanjakan (Antonius Yuliyanto - )

Sementara kalau pakai Riding Mode Eco beda utama pada tarikan awal dari diam, terasa lebih kalem.

Tapi di kisaran 30-40 km/jam dorongan torsinya juga terasa kuat.

Jika pakai Eco, klaimnya sekali cas bisa dipakai untuk menempuh jarak 100 km, kalau pakai Sport 75 km.

Baca Juga: TVS Callisto 110 Dapat Tambahan Warna Baru, Harga Gak Berubah

Aant/otomotifnet.com
Baterai TVS iQube S ada dua buah di bawah jok, jenis lithium-ion kapasitas 3,4 kWh

Tapi top speed di mode Eco dibatasi sekitar 45 km/jam saja, tentunya biar lebih hemat konsumsi listrik.

Beda dengan Sport, top speed bisa lebih dari 80 km/jam meski klaim TVS hanya 78 km/jam.

Oiya khas motor listrik, naik iQube S sangat hening karena sama sekali tak ada suara, kecuali ketika menyalakan lampu sein. Selain itu tentunya juga tak ada getaran.

Dan yang juga menarik, di iQube S sudah ada teknologi regenerative braking.

Efeknya ketika tutup gas ada rasa engine brake diiringi pengisian ulang beterai meski kecil, hanya menyumbang 10%.

Ketika bekerja, di spidometer akan muncul tulisan regen dan latarnya jadi biru.