Yamaha Luncurkan XMAX Terbaru, Semakin Sporty, Harga Lebih Murah dari Forza

Antonius Yuliyanto - Selasa, 8 Oktober 2024 | 21:47 WIB

Yamaha XMAX Connected 2024 terbaru yang diperkenalkan 8 Oktober 2024 (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com – Selasa (8/10/2024) PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing meluncurkan XMAX terbaru, yang tampangnya semakin sporty.

Memang bukan facelift apalagi new model, XMAX Connected terbaru ini hanya mendapatkan warna dan grafis baru.

XMAX Connected terbaru yang diperkenalkan Yamaha Indonesia adalah adanya warna Elixir Dark Silver, yang menggantikan Prestige Grey.

Jadi ada 3 warna XMAX Connected terbaru, yaitu Elixir Dark Silver, Premium Black dan Luxury Red.

Bukan hanya itu, di XMAX Connected terbaru Yamaha Indonesia juga memberikan grafis baru untuk semua warna.

Yamaha Indonesia
Yamaha XMAX Connected 2024 Elixir Dark Silver

Bentuk dan posisi grafis kini dibuat lebih tegas, minimalis, dan sporty.

Lalu posisinya juga berubah, dari yang sebelumnya berada di buritan motor, kini berpindah ke bagian bodi yang bentuknya mirip boomerang, tepatnya di dekat pijakan kaki.

“Yamaha memperkenalkan inovasi baru melalui perubahan grafis yang semakin sporty dan elegan, sekaligus sentuhan warna terbaru,” ungkap Rifki Maulana, Manager Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Rifki menambahkan, “Kami optimis, perubahan ini akan mendapatkan sambutan yang positif dari masyarakat dalam menjadikan XMAX Connected sebagai pilihan terbaik untuk tampil maksimal.”

Yamaha Indonesia
Yamaha XMAX Connected 2024 Premium Black

Nah kalau bicara harga, XMAX Connected saat ini dipasarkan dengan banderol Rp 66.855.000, dan untuk varian XMAX TechMAX seharga Rp 72.115.000 (OTR Jakarta).

Harga segitu tentunya masih lebih murah dibanding rivalnya, yaitu Honda Forza 250 yang saat ini dibanderol Rp 90.515.000 (OTR Jakarta).

Baca Juga: Berdekatan dengan Yamaha XMAX 250 Connected 2023, Skutik yang Bikin Forza 250 Terasa Jadul

Yamaha Indonesia
Yamaha XMAX Connected 2024 Luxury Red