Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PLN Pesan Kijang Listrik Untuk Mobil Operasional

Editor - Kamis, 18 Maret 2010 | 08:36 WIB
PLN Pesan Kijang Listrik Untuk Mobil Operasional
PLN Pesan Kijang Listrik Untuk Mobil Operasional

OTOMOTIFNET – Setelah Marlip (Marmut Listrik LIPI) yang sempat diproduksi masal dan dijual untuk umum pada tahun 2005 lalu. Kini giliran mobil listrik buatan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) sudah dilirik.

Kabar menggembirakan ini datang dari perusahaan listrik negara, PLN. Kabarnya PLN sudah memesan beberapa konsep mobil listrik serupa Kijang putih ini ke LIPI. Tentunya untuk keperluan operasional perusahaan.

"mobil listrik itu akan digunakan untuk pelayanan pembayaran listrik keliling, pelayanan gangguan dan operasional," tutur Ir. Sigit Prakoso, MM, principle engineer/senior advisor PT PLN Persero yang kebetulan juga bertandang ke Telimek LIPI.

Rancang bentuk mobilnya memang masih digarap LIPI. Namun kemungkinan besar mengambil basis electric vehicle conversion seperti Kijang listrik. "Karena kalau model hybrid electric ini belum ketahuan surat-suratnya nanti," lanjut Sigit.

Diharapkan mobil listrik pe­layanan keliling PLN sudah dapat diwujudkan pada semester kedua tahun ini. Pengadaannya dimungkinkan dengan menggan­deng Bank BNI sebagai donor utama yang mendanai proyeknya.

Kalau PLN sudah teken kontrak, siapa lagi yang ikut?

Penulis/Foto: Manut,Popo/Yosi

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa