Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Pasang Lampu Tambahan di Motor, Sesuaikan Dengan Fungsi

Otomotifnet - Sabtu, 17 Oktober 2015 | 10:17 WIB
Panduan Pasang Lampu Tambahan di Motor, Sesuaikan Dengan Fungsi
OTO-Rian
Panduan Pasang Lampu Tambahan di Motor, Sesuaikan Dengan Fungsi
 
BOLEH PASANG ASAL...
Statement tersebut didukung oleh Jusri Pulubuhu, founder Jakarta Defensive Driving Consulting. “Penambahan lampu memang boleh, asalkan lampu tambahan itu tidak menganggu pengguna jalan lain. Salah satu misalnya dengan menggunakan lampu sorot yang memiliki intensitas cahaya yang tinggi, warna lampu tambahan tidak sesuai dengan fungsi, atau bahkan memasang lampu rotator dan strobo pada motor,” urainya.

Jusri menjelaskan, salah satu penambahan lampu pada motor adalah menggunakan foglamp mobil untuk dijadikan lampu tambahan di depan.Itupun ada aturan yang harus diikuti, seperti jangan menggunakan lampu dengan intensitas cahaya yang tinggi dan sorot lampu harus fokus ke jalan raya agar tidak membuat silau pengendara dari arah berlawanan.

“Perlu saya ingatkan, modifikasi penambahan foglamp ini hanya berguna jika pengendara sering melewati daerah-daerah yang berkabut atau memang tidak memiliki penerangan yang baik, seperti di pegunungan atau jalanan penyambung antar daerah.,” kata Jusri lagi.

Ditambahkannya untuk pemakaian di daerah perkotaan dianggapnya tidak terlalu berpengaruh, karena penerangan di jalan raya yang sudah cukup. Selain itu, juga tidak efisien untuk sistem kelistrikan motor.

Panduan Pasang Lampu Tambahan di Motor, Sesuaikan Dengan Fungsi
OTO-Rian
Panduan Pasang Lampu Tambahan di Motor, Sesuaikan Dengan Fungsi

Lampu tambahan berwarna merah dan biru dilarang dipakai di kendaraan sipil, hanya diperkenankan untuk kendaraan militer

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa