Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Holden Premier HQ 1972, Cinta Mati Dewa

Parwata - Minggu, 15 Januari 2017 | 15:46 WIB
No caption
No credit
No caption

Bisa jadi Premier terbaik di Indonesia, sekaligus paling gaul se-Jakarta

Jakarta - Holden Premier merah milik Dewa Arthur ini boleh jadi salah satu yang terbaik di Indonesia, baik soal restorasi maupun modifikasi. Tak hanya itu saja, bisa dibilang ini adalah Holden paling gaul se-Jakarta.

Betapa tidak, sedikit sekali spesies Holden yang eksis wara-wiri datang di acara-acara car meet up, kecuali Premier ini. Tak tanggung-tanggung, semua komponen yang jadi identitas Holden Premier di masanya masih terjaga.

Ganti Chevy 350

Awalnya Dewa masih betah pakai mesin 6 silinder, 3.300 cc bawaan, yang dipadu transmisi matik 3 percepatan “Tri-Matic” dari Statesman. Namun kini, ia ganti dengan mesin V8 Chevrolet 350 cu.in (5.700 cc) simpanannya.

Tak langsung pasang, mesin ikut direstorasi lantaran lama jogrok di garasi. Menurutnya, tak terlalu sulit untuk mencari komponen internal mesin buatan General Motors ini.

Setelah mesin hidup, Dewa hanya ganti mounting 6 silinder Holden dengan tipe V8, karena memang Holden Premier versi luar negeri ada yang pakai mesin V8. Jadi tinggal plug and play.

Walau pasang V8 di Holden gampang, tapi yang susah adalah fine tuning mesinnya. Wajar, Dewa ingin menyembuhkan penyakit kambuhan khas mesin V8. Kalau enggak overheat, ya berebet.

Performa mesin baru ini pun dimaksimalkan lewat pemakaian karburator Edelbrock 1405 berikut intake, bug catcher Summit Racing, koil MSD 6AL dan header custom 8-4-1. Suara gelegar khas V8 Amerika pun jadi bius tersendiri. * (Rendy/otomotifnet.com)

Transmisi A/T 3 Speed

Awalnya, Dewa dapat mesin V8 berikut transmisi Turbo Hydramatic 700 atau biasa dikenal TH-700. Transmisi matik 4-speed ini aslinya untuk truk ringan atau pikap, lantaran ada transfer case untuk AWD. Tapi karena nyari komponennya susah, akhirnya Dewa terpaksa pakai girboks TH-400.

Meski cuma 3 percepatan, tapi transmisi ini memang tahan banting. Mau dipakai harian sampai balap ayo-ayo saja. Pun diklaim masih kuat layani mesin bertenaga monster. Selain itu, komponennya masih gampang dicari dan harganya lebih murah.

Untuk pasang transmisi matik ini, Dewa terpaksa potong panjang as kopel. Pemotongan as kopel ini ditempuh lantaran dimensi TH-400 lebih panjang dan besar dari transmisi Tri-matic bawaan Holden Statesmen.
 
Cerita Soal Warisan

Melihat keeksisan Premier ini, ternyata banyak cerita saat membangun sedan warisan keluarga ini. Dibelikan kakeknya untuk sang ayah, lalu diturunkan ketika masih duduk bangku SMA. Sehingga tak heran kalau Dewa cinta mati dengan mobil ini. Bayangkan, berarti sudah hampir 20 tahun mobil ini hidup bersamanya.

Mobil pertamanya ini juga yang akhirnya membuat Dewa menjadi fanatik pada Holden. Total sudah 3 unit yang ia koleksi.

“Selain Premier merah ini, ada Torana dan Kingswood HQ station wagon yang lagi dibangun. Tahun ini mudah-mudahan selesai,” buka pemilik bengkel Pluto Garage ini.

Walaupun kebersamaannya cukup panjang, tapi baru beberapa tahun lalu ia merestorasi total Premier kesayangannya ini.   


Data Modifikasi

Eksterior: Cat Spies Hecker marjan red, pernis high solid Spies Hecker, gril + emblem Chevrolet Statesman Kaki-kaki: Pelek Cragar SS 15x(6+8) inci, ban Firestone Indy 500 225/60R15 & 255/60R15, per custom, sokbreker Bilstein, stabilizer Holden Kingswood SL   Mesin: Mesin Chevrolet 350 cu.in (5.700 cc), transmisi matik TH-400, karburator Edelbrock 1405, intake Edelbrock, bug catcher Summit Racing, header custom 8-4-1, koil MSD 6AL Interior: Jok depan Holden Statesman, setir Holden GTS, konsol tengah Holden GTS, speaker depan Helix, speaker belakang Rodex, power amplifier Soundstream Handycraft 4 channel

Plus: Penampilan, performa Top!
Minus: For car enthusiast only

Sejarah Singkat Holden Di Indonesia

No caption
No credit
No caption
Tahun 1960, menjadi awal masuknya Holden ke Indonesia

1. Tahun 1960, menjadi awal masuknya Holden ke Indonesia
2. Holden masuk lewat PT. Udatimex milik Fritz Eman
3. Pemesan utamanya Pertamina, antara tahun 1973-1978, sekitar 3.000 unit Holden dipesan Pertamina.

No caption
No credit
No caption
Holden Statesman 1972-1977, adalah model termewah Holden saat itu.

4. Holden Statesman 1972-1977, adalah model termewah Holden saat itu.
5. Holden Special 1960-1961 menjadi model debut Holden di Indonesia.
6. Holden saat itu banyak dipasarkan untuk instansi pemerintahan alias mobil pejabat, terutama model Kingswood dan Premier.  

Holden Torana 1600 dan 2850

7. Holden pertama yang digunakan sebagai taksi (PT. Blue Bird) adalah Holden Torana 1600 dan 2850

Editor : Parwata

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa