Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sejauh Ini, Sudah 31 Mobil Ngalangin Kereta Lewat Di Solo

Parwata - Selasa, 26 Juni 2018 | 20:00 WIB
Mobil yang parkir di tengah rel aktif Jalan Mayor Sunaryo, Kota Solo, menghalangi kereta Bathara Kresna yang akan melintas.
(Dok. Dishub Kota Solo dan Instagram @infocegatansolo)
Mobil yang parkir di tengah rel aktif Jalan Mayor Sunaryo, Kota Solo, menghalangi kereta Bathara Kresna yang akan melintas.

Otomotifnet.com - Foto sebuah mobil yang diparkir di tengah rel dan berupaya dipinggirkan oleh beberapa orang menjadi perhatian netizen.

Tampak dalam foto, kereta api berhenti dan tak bisa meneruskan perjalanan karena adanya mobil yang terparkir di tengah rel.

Peristiwa ini terjadi di jalur rel aktif di jalan Kota Solo, yang diunggah oleh akun @infocegatansolo, Senin (25/6/2018).

Jalur rel ini biasa dilintasi oleh Kereta Api Bathara Kresna relasi Solo-Wonogiri.

Foto postingan ini mendapatkan ribuan likes dan beragam komentar dari netizen.

(BACA JUGA: Bukan Biker, Cewek Yang Beli Air Mineral Galon Ini Ngetopnya Sampai ke Hong Kong)

 

Setelah ditelusuri, ternyata foto ini juga diunggah oleh akun @surakartakita dan @kabklaten.

Tak ada keterangan lebih jauh soal mobil yang diparkir tersebut.

Padahal, di sepanjang ruas jalan itu terdapat rambu larangan berhenti yang terdiri dari lima buah rambu model F dan lima buah rambu standar.

Kepala Bidang Perparkiran Dinas Perhubungan Kota Solo, M Usman mengakui, kejadian kendaraan parkir di area emplasemen jalur kereta api yang berada di Jalan Mayor Sunaryo sering terjadi.

(BACA JUGA: Detik-detik Motor Nyelonong Perlintasan Kereta, Masinis Dibikin Histeris)

Editor : Iday
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa