- 0 – 100 km/jam : 24,38 detik
- 40 – 80 km/jam : 10,87 detik
- 0 - 402 meter : 22,52 detik
Konsumsi BBM
- Dalam kota : 12 km/liter
- Luar kota : 15 km/liter
- Konstan 100 km/jam : -
DAIHATSU XENIA Xi AT 2009
Melihat pengguna kendaraan transmisi otomatis semakin besar, Daihatsu tidak mau ketinggalan.
Mereka juga mengeluarkan transmisi otomatis 4-percepatan di 2009.
Transmisi ini sudah dilengkapi dengan oil cooler dan menggunakan model gate pada tuas transmisi.
Tidak hanya transmisi saja yang mengalami transformasi.
Mesin yang digunakan pun baru.
Saat itu mesin K3-DE kapasitas 1.300 cc DOHC 16 Valve jadi sumber tenaga Xenia Xi.
Tenaga tentunya jauh lebih besar ketimbang mesin 1.000 cc, tenaga mesin kini jadi 92 dk pada 6.000 rpm dan torsi 120 Nm pada 4.400 rpm.
Akselerasi Xenia Xi ini terasa cukup baik saat pedal gas diinjak dalam.
Perpindahan gigi pun berlangsung halus hingga menjelang redline, dan terasa cepat mulai dari 1 ke 2. Sementara dari 3 ke 4 terasa mulai melambat.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | Otomotifnet.com |
KOMENTAR