Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SIM Bakal Ganti Wujud dan Bisa Buat Belanja, September Dirilis, Bisa Deteksi Jumlah Pelanggaran

Irsyaad Wijaya - Selasa, 27 Agustus 2019 | 10:00 WIB
Ilustrasi Smart SIM yang Bisa Dipakai Transaksi
ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Ilustrasi Smart SIM yang Bisa Dipakai Transaksi

Otomotifnet.com - Surat Izin Mengemudi (SIM) kabarnya bakal berganti wujud serta penambahan fungsi.

Yakni berganti nama menjadi Smart SIM yang bisa juga sebagai e-money atau uang elektronik.

Nantinya di dalam kartu Smart SIM bakal ditanam sebuah chip.

Menurut Irjen Pol Refdi Andri, Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Smart SIM akan diluncurkan 22 September 2019 besok.

(Baca Juga: SIM Rusak Tak Terbaca Lagi? Enggak Usah Panik, Ikuti Prosedur Berikut Ini)

"Nanti mulai tanggal 22 September 2019 (saat Hari Lalu Lintas Bhayangkara akan kita lakukan grand launching) yang saat itu berlaku di seluruh Indonesia," ujar Refdi.

Smart SIM juga bisa digunakan untuk menyimpan uang, layaknya e-money.

"Smart SIM dapat berfungsi sebagai e-money dengan saldo maksimal Rp 2 juta dan dapat diisi oleh pemegang SIM," ujar Refdi.

Hal tersebut akan memberi kemudahan bagi pemilik Smart SIM, saat hendak bertransaksi atau berbelanja di minimarket dan juga dapat dipergunakan untuk pembayaran lainnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa