Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Lelang Pemerintah Meski Sitaan Aman, Bikin STNK dan BPKB Baru Begini Prosedurnya

Irsyaad Wijaya - Rabu, 2 Oktober 2019 | 16:55 WIB
Mobil Subaru yang dilelang KPU Bea dan Cukai Tipe A Tj Priok di Cikarang
Adam Samudra
Mobil Subaru yang dilelang KPU Bea dan Cukai Tipe A Tj Priok di Cikarang

"Nanti prosesnya, jika lelang itu sudah murni selesai maka surat penunjukan atau surat persetujuan dari kementerian terkait itu sudah lengkap," ucap Nasir.

Nasir menambahkan, namun jika lelangnya belum selesai, nantinya pun pemenang akan mendapatkan surat dari Kementerian terkait.

"Izinnya itu akan turun. Nanti setelah dapat surat lelang dan sudah menjadi pemenangnya maka dia bisa mendapatkan kendaraan tersebut," jelasnya.

"Kalau kendaraannya CKD bisa langsung," ujarnya.

(Baca Juga: Total 169 Unit Subaru Dilelang, Buka Harga Segini, Ini Batas Uang Jaminannya)

Subaru BRZ yang dilelang bea cukai tipe A Tj Priok
Adam Samudra
Subaru BRZ yang dilelang bea cukai tipe A Tj Priok

"Sementara jika kendaraannya built up itu harus mendapat pengantar dari Korlantas," jelasnya.

Nasir bilang, intinya jika lelang yang dilakukan pemerintah sudah pasti dianggap aman.

"Walaupun kendaraan awalnya merupakan hasil penyitaan, itu bisa. Karena sudah dilelang. Artinya sudah dijual ke publik jadi kendaraan yang legal," tuturnya.

"Tapi kalau misalnya tidak dilelang malah tidak bisa terbit. Karena kalau tidak dilelang dia harus mengurus surat izin impor dan seterusnya," terangnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa