Nah, bila Karimun Wagon R sobat mulai memperlihatkan gejala yang sama, coba deh ganti emon kanannya.
Kalau masih takut keluar rumah, bisa kok dilakukan sediri #DiRumahAja.
Ups.. kedengaran ini pekerjaan berat, padahal tidak juga loh!
O iya, engine mounting Karimun Wagon R ini bisa sobat beli melalui online shop.
Baca Juga: Karimun Wagon R Pakai Sayap Belakang, Berbau Reli, Pelek OZ Jadi Kaki
Harganya sekitar Rp 375 ribuan, produk SGP (Suzuki Genuine Part).
Kalau mau sekalian yang kiri, banderolnya sekitar Rp 225 – 250 ribuan.
Setelah komponen ini ‘di tangan’, mula-mula pastikan posisi mobil terparkir di permukaan yang datar, dan rem tangan dalam kondisi ditarik.
Selanjutnya dongkrak bagian bawah mesin secukupnya, dengan tujuan ketika emon dilepas, bagian kanan mesin tidak anjlok ke bawah.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR