Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dimsport Alat Remap ECU dari Italia, Bisa Semua Motor, Harga Ngagetin

Antonius Yuliyanto - Selasa, 7 Juli 2020 | 09:40 WIB
Alat remap ECU Dimsport
Aant/otomotifnet.com
Alat remap ECU Dimsport

Otomotifnet.com - Remap ECU atau reflash ECU alias tuning ECU akhir-akhir jadi primadona di kalangan pehobi oprek mesin.

Keunggulannya dibanding pasang piggyback, hasilnya bisa lebih maksimal dan sistem kelistrikan tak ada yang diubah, dan biaya relatif lebih hemat dibanding ganti ECU standalone.

“Bahkan motor standar pun bisa dimaksimalkan agar lebih enak dan nyaman atau lebih hemat bahan bakar,” terang Muhammad Idam Faisal, owner Midiatek Indonesia, yang memasarkan alat remap ECU merek Dimsport asal Italia.

Idam menyontohkan, KTM Duke 200 yang terkenal mudah overheat, bisa diatasi dengan melakukan remap ECU.

Baca Juga: TEXA Navigator TXB Evolution, Scanner Canggih Bisa Baca Semua Motor, Seharga Aerox 155

Parameter yang diatur di bagian mulai dari timing pengapian, jumlah bahan bakar (fuel) dan target lambda agar mesin lebih dingin tapi bertenaga.

Selain itu, bisa sekalian menaikkan rpm dan speed limiter.

Sebagai informasi, Duke 200 putaran mesin diset tak bisa lebih dari 11.000 rpm, dan speed dikunci kisaran 120 km/jam saja.

Namun, remap ECU memang perlu keahlian khusus, terutama menganalisa kebutuhan mesin, dan tentu saja harus punya alat dan software-nya.

Salah satu parameter yang bisa diutak-atik saat pakai Dimsport, timing pengapian
Aant/otomotifnet.com
Salah satu parameter yang bisa diutak-atik saat pakai Dimsport, timing pengapian

 

Contohnya tentu pakai hardware dan software Dimsport.

Namun, sebelum masuk ke bagian remap, menurut Idam harus tahu dahulu prinsip dasar langkah melakukan remap ECU.

Menurutnya bisa disederhanakan dalam 4 langkah, yaitu; membaca dan mengunduh data asli dari ECU, melakukan seting file alias remap data asli tersebut, melakukan checksum atau membuat kapasitas file kembali seperti aslinya, dan terakhir menulis (write) atau memasukkan data yang sudah dimodifikasi ke ECU.

Agar bisa menyedot dan memasukkan data dari ECU, tentu perlu menggunakan alat.

Ini berbagai parameter standar yang bisa diubah pakai alat Dimsport
Aant/otomotifnet.com
Ini berbagai parameter standar yang bisa diubah pakai alat Dimsport

Baca Juga: SYM Jet 14 Mirip Lexi, Punya Dek Rata tapi Kaki Bisa Selonjoran, Nyaman!

Ada 2 jenis alat yang digunakan tergantung dari jenis ECU.

Ada yang bisa dibaca lewat soket bawaan motor yang untuk pengecekan atau reset ECU, “Ada pula yang harus dilepas ECUnya,” terang Idam yang berkantor di Depok, Jabar.

Nah yang perlu dilepas ECU ada 2 macam pula, yang cukup dicolok kabel ke pin atau kaki di konektor ECU, ada juga yang ECU harus dibuka atau dibelek.

“Seperti di Kawasaki ZX-6R yang buatan Keihin, itu perlu dibuka. Kalau seperti Duke 200 tak perlu dibongkar,” imbuhnya.

New Genius, untuk membaca dan menulis ulang ECU dari soket bawaan motor
Aant/otomotifnet.com
New Genius, untuk membaca dan menulis ulang ECU dari soket bawaan motor

Yang cukup colok ke pin konektor bawaan motor, menggunakan hardware bernama New Genius, bentuknya mirip scanner.

Sementara yang perlu colok ke pin ECU atau malah dibongkar, pakai alat Transdata.

Yang pakai Transdata, biar tahu kaki mana di konektor ECU yang harus dicolok kabel, atau titik mana di PCB ECU yang harus ‘ditusuk’ pakai alat yang mirip jarum, tinggal masukkan merek dan jenis motor, atau bisa kode ECU ke software Dimsport, maka akan ditampilkan posisinya.

Begitu ketemu, data bisa di-download pakai software Dimsport lalu diubah sesuai kebutuhan.

Transdata, untuk yang ECU harus dilepas, baik yang dicolok ke pin atau dibongkar
Aant/otomotifnet.com
Transdata, untuk yang ECU harus dilepas, baik yang dicolok ke pin atau dibongkar

Baca Juga: Yamaha NMAX Gagah, Ganti Pelek Ring 14 Inci, Dibanderol Rp 1,7 Jutaan

Yang bisa diubah antara lain spark advance, injection, lambda, air mass calculation, speed dan rpm.

Detailnya tentu mekanik yang lebih paham kebutuhan mesinnya sesuai spek, hasil analisa dan masukan dari pengguna motor.

Bila mau lebih cepat tentu bisa dilakukan di atas dynamometer.

Prosesnya tentu harus hati-hati dan tak asal, agar mesin tidak malah jebol.

Posisi menyolokkan kabel ke pin ECU akan ditampilan di software setelah kode ECU atau jenis motor dimasukkan
Aant/otomotifnet.com
Posisi menyolokkan kabel ke pin ECU akan ditampilan di software setelah kode ECU atau jenis motor dimasukkan

Enaknya remap ECU ini, jika ingin kembali ke map asli tinggal dimasukkan ulang saja.

Karena tiap di-download, maka akan disimpan, atau kalau tak ada bisa mengunduh di data base Dimsport yang tersedia secara global.

Menurut Idam, Dimsport ini bisa untuk remap semua ECU motor, bahkan juga ECU mobil, alat berat dan bahkan kapal.

Contoh yang ECU perlu dibelah, lalu dibaca pakai Transdata dengan mata khusus mirip jarum
Aant/otomotifnet.com
Contoh yang ECU perlu dibelah, lalu dibaca pakai Transdata dengan mata khusus mirip jarum

Maka jangan heran jika harganya lumayan bikin kaget, “Paket untuk motor yang pakai New Genius dan software, kisaran Rp 60 jutaan."

"Kalau tambah Transdata sampai Rp 100 jutaan. Sedang paket lengkap Rp 100-200 juta,” sebut Idam sambil menyebut ada garansi 1 tahun dan free training sampai bisa.

Midiatek: 0811-122-2255

Editor : Antonius Yuliyanto
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa