Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda PCX Bodi Terlipat, Dilibas Truk di Jalur Pantura, Pengendara Tewas Telungkup

Ignatius Ferdian - Minggu, 23 Agustus 2020 | 23:15 WIB
Honda PCX ringsek diterjang truk di jalur pantura
YouTube.com/Tribun Jateng
Honda PCX ringsek diterjang truk di jalur pantura

Otomotifnet.com - Sebuah Honda PCX warna merah ini tergeletak dengan kondisi bodi ringsek setelah diterjang truk di jalur pantura, Weleri-Kendal.

Peristiwa ini terjadi tepatnya di Desa Jenar, Kecamatan Gemuh, atau seberang SPBU Wonotenggang, Weleri, Kabupaten Kendal (22/8/2020).

Akibatnya pengendara Honda PCX tersebut meregang nyawa di lokasi kejadian dengan posisi telungkup.

Belum diketahui truk bernopol AD 1318 WR tersebut bermuatan apa lantaran tertutup terpal.

Baca Juga: Aturan Ganjil Genap Buat Motor Terbit, Dirlantas Polda Metro Belum Diajak Bicara

Bahkan sesaat setelah kecelakaan sopir truk sudah tidak ada di lokasi.

Kerusakan truk berupa bumper depan rusak, kaca truk sisi kanan retak.

Honda PCX tersebut juga mengalami kerusakan cukup parah hingga bodi motor melengkung.

Bodi motor bagian depan remuk.

Baca Juga: Honda Vario 125 Dicegat Oknum Polisi, Turis Jepang Diperas Rp 1 Juta, Terancam Pemecatan

Tampak pula beras berceceran di jalan raya yang diduga beras tersebut dibawa oleh pengendara motor.

Saksi mata, Ihsan (35) mengatakan, tidak mengetahui persis kecelakaan terjadi.

"Pastinya tidak tahu sebab saya posisi agak ke timur saat kejadian."

"Yang jelas kejadian sekira pukul 21.30," katanya.

Baca Juga: Honda Vario 150 Tak Didapat, Tubuh Jadi Samsak Tinju Warga, CCTV Enggak Bisa Dibohongi

Ia menduga kecelakaan nahas terjadi lantaran motor dari arah timur ke barat hendak putar balik lewat u-turn jalan di jalur tersebut.

Searah, ada truk bermuatan melaju di belakangnya.

Sopir truk sempat mengerem kendaraan namun tidak kuat sehingga terjadi kecelakaan tersebut.

"Motor sempat terseret di kolong truk hingga sekira 5 meter," paparnya.

Baca Juga: Honda Tiger Revo Terjang Bak Truk, Terguling, Jago Merah Muncul Lalap Hingga Gosong

Saat ini korban sudah dievakuasi dengan mobil ambulans ke Rumah Sakit Baitul Hikmah Kendal.
Anggota Satlantas Polres Kendal sudah membersihkan lokasi kejadian.

Motor milik korban dan truk sudah dibawa ke Kantor Satlantas Polres Kendal.

Arus lalu lintas yang sempat tersendat selama 30 menit kini sudah ramai lancar pada pukul 22.15.

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2020/08/22/breakingnews-kecelakaan-maut-di-weleri-kendal-satu-pengendara-motor-pcx-tewas-terseruduk-truk?page=3

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa