Yaitu jam 12.00-13.00 WIB, 15.00-16.00 WIB, 18.00-19.00 WIB, yang berupa program talkshow, musik, flash sale, eksplorasi produk, dan lainnya.
Toyota Virtual Expo juga hadir dengan berbagai special sales dan aftersales program. Untuk sales program, antara lain terdapat discount untuk program Spektakuler, Deal Cermat, KINTO, serta program tukar tambah (trade-in) melalui Toyota TRUST.
Selama Toyota Virtual Expo, pelanggan bisa menikmati program Toyota Spektakuler berupa rate murah mulai dari 1,99% untuk Agya, Calya, Avanza, dan Fortuner.
Cicilan Agya dan Calya mulai dari Rp 2 jutaan saja sudah bisa membawa pulang mobil Toyota. Selain itu, program baru Toyota Deal Cermat dan KINTO, memberikan program cicilan murah Kijang Innova mulai Rp 5 jutaan.
Baca Juga: Toyota Siapkan Transportasi Antar Jemput Spesimen Pasien Covid-19
Hadir pula special aftersales program selama Toyota Virtual Expo di mana pelanggan di seluruh Indonesia bisa menikmati voucher diskon 15% untuk produk Air Care–Cabin Disinfectant.
Bagi pelanggan di daerah Jabodetabek, ada lagi tambahan berupa voucher diskon 15% untuk layanan Car Care–Engine Room Treatment, serta voucher diskon Rp 250.000 untuk penggantian ban.
Pelanggan yang melakukan pembelian New Yaris bisa langsung mendapatkan Apple Airpods. Serta ada juga puluhan hadiah grand prize, antara lain kalung Swarovski, emas, voucher belanja, hingga sepeda lipat.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR