Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rincian Tarif Tol Binjai-Medan-Tebingtinggi Segmen Tanjung Mulia-Marelan

Irsyaad Wijaya - Kamis, 11 Maret 2021 | 14:30 WIB
Tol Tanjung Mulai-Marelan beroperasi
Dok. Hutama Karya
Tol Tanjung Mulai-Marelan beroperasi

Otomotifnet.com - Tol Medan-Binjai Seksi 1 (Tanjung Mulia-Marelan-Helvetia) segmen Tanjung Mulia-Marelan telah beroperasi mulai pukul 07:00 WIB, (11/3/21).

Ruas tol yang memiliki panjang 4,2 kilometer ini telah mendapat izin dari Menteri PUPR untuk beroperasi penuh.

Sebelumnya ruas tol ini sempat beroperasi secara fungsional dalam rangka menyambut perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 kemarin.

Sementara tol Marelan–Helvetia sepanjang 2,75 kilometer telah lebih dulu dioperasikan sejak 6 Mei 2019.

"Setelah kami mengantongi izin pengoperasian dari Menteri PUPR barulah kami secara resmi membuka untuk umum Jalan Tol Medan-Binjai Seksi 1 Segmen Junction Tanjung Mulia-Marelan ini," kata Executive Vice President (EVP) Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol (OPJT) Hutama Karya, J Aries Dewantoro dari keterangan resminya, (10/3/21).

Baca Juga: Ruas Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 3 Sudah Dibuka, Tarif Masih Digratiskan

Aries menyampaikan, saat ini tol Tanjung Mulia-Marelan masih belum dikenakan tarif.

Sedangkan untuk segmen Marelan-Helvetia sudah dikenakan tarif sesuai Keputusan Menteri PUPR Nomor 429/KPTS/M/2019.

"Kami berharap dengan dioperasikan Segmen Junction Tanjung Mulia-Marelan dapat mempermudah akses pengguna jalan tol yang ingin melintas di tol Medan-Binjai," bebernya.

Aries juga menambahkan Hutama Karya menghimbau kepada seluruh pengguna jalan agar dapat mematuhi ketentuan dan tata tertib yang berlaku di jalan tol, serta memastikan kecukupan saldo uang elektronik sebelum melintas di jalan tol.

Berikut rincian tarif tol Binjai-Medan-Tebingtinggi:

Tarif Tol Golongan I

Binjai-Semayang Rp 4000

Binjai-Helvetia Rp 10.500

Binjai-Marelan Rp 13.000

Binjai-Belawan Rp 17.000

Binjai-Mabar Rp 16.000

Binjai-Tanjung Mulia Rp 13.000

Binjai-Haji Anif Rp 14.000

Binjai-Bandar Selamat Rp 16.000

Binjai -Amplas Rp 17.000

Binjai-Tanjung Morawa Rp 18.500

Binjai-Kualanamu Rp 36.000

Binjai-Kemiri Rp 32.500

Binjai-Lubuk Pakam Rp 34.000

Binjai-Perbaungan Rp 46.000

Binjai-Teluk Mengkudu Rp 55.500

Binjai-Sei Rampah Rp 63.000

Binjai-Tebingtinggi Rp 72 ribu

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa