Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vario Remuk Tak Berdaya, Digilas Truk Mundur di Tanjakan, Pemotor Terjepit Teriak Kesakitan

Ignatius Ferdian - Selasa, 27 April 2021 | 15:40 WIB
Honda Vario yang remuk setelah dihajar truk mundur di tanjakan
surya/imam taufiq
Honda Vario yang remuk setelah dihajar truk mundur di tanjakan

Meski jalan kecamatan namun jalan di TKP itu ramai lalu lintasnya karena merupakan jalan tembus. Yakni menghubungkan Kecamatan Wlingi atau Kecamatan Gandusari dengan Kabupaten Malang, tepatnya di Kecamatan Ngantang.

Menurut warga, truk itu baru mengambil batu koral dari aliran Sungai Lahar, di Desa Krisik. Di Desa Krisik itu banyak penjual pasir kali dan batu koral karena hasil menambang warga sendiri.

"Sebenarnya, saat kejadian itu jalannya sepi karena sudah malam. Hanya saja, entah kenapa truk tak kuat saat menanjak sehingga mendadak berjalan mundur," ungkapnya.

Karena berjalan mundur dan sopirnya sendirian, sehingga truk tak terkendali dan melindas korban di belakangnya. Jaraknya korban saat itu hanya sekitar 10 meter.

Begitu melindas korban, truk itu langsung terhenti. Itu karena ban belakang sebelah kirinya terganjal motor yang dikendarai korban sendirian itu.

Sumber: https://surabaya.tribunnews.com/2021/04/26/wanita-blitar-ini-menjerit-saat-truk-mundur-tabrak-motornya-kakinya-terlindas-selama-20-menit

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa